SuaraJakarta.id - Kontingen DKI Jakarta bersiap berangkat berlaga di PON XX Papua. Total, ada 1.209 orang yang akan berangkat.
Rinciannya, atlet sebanyak 735 orang, pelatih 248 orang, manajer cabang 51 orang, mekanik 36 orang, dan dokter 14 orang.
Lalu, paramedis sebanyak 11 orang, masseur (pemijat) 49 orang, dan offisial kontingen 65 orang.
Pemprov DKI Jakarta sendiri membidik juara umum pada PON Papua. Hal itu disampaikan Ketua KONI DKI Jakarta Djamhuron Wibowo.
"Atlet DKI bertanding di 37 cabang olahraga dan 67 nomor pertandingan bertekad meraih juara umum. Menjunjung tinggi sportifitas dan fair play," ujar Djamhuron.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sendiri secara resmi melepas kontingen DKI Jakarta yang akan berlaga di PON Papua.
Acara pelepasan itu diselenggarakan di Gedung G Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (15/9/2021).
"Insya Allah keberangkatan ini adalah awal kembalinya juara umum ke DKI Jakarta," kata Anies dikutip dari Antara.
Pada kesempatan itu, Anies juga mengucapkan terima kasih kepada para atlet DKI Jakarta yang telah berlatih dengan keras untuk bisa meraih prestasi dan menjadikan Jakarta sebagai juara umum pada PON Papua.
Baca Juga: Lepas Kontingen DKI ke PON Papua, Anies Harap Jakarta Kembali Juara Umum
"Izinkan saya atas nama Pemprov DKI dan masyarakat Jakarta menyampaikan terima kasih dan rasa bangga. Anda telah berhasil melewati barrier dan membawa nama DKI Jakarta menuju PON XX ini," ujar Anies.
PON Papua akan berlangsung pada 2-15 Oktober 2021 mendatang, mempertandingkan 56 cabang olahraga.
Berita Terkait
-
Bicara soal Impeachment, Refly Harun: Pertanyaannya Siapa yang Akan Menggantikan Gibran?
-
Auto Salfok, Ucapan Selamat Anies ke Ultah Prabowo Bikin Netizen Geleng-geleng: Sentilan Berkelas!
-
Presiden Prabowo Ulang Tahun ke-74, Anies Baswedan: Semoga Allah Berikan Petunjuk...
-
20 Oktober Jadi Ujian Prabowo, Akankah Lepas Bayang Jokowi dan Rombak Kabinet?
-
Berapa Lama Anies Baswedan Menjabat Mendikbud? Kritik Sistem Pendidikan Indonesia Sudah Kuno
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Berapa Biaya Haji Tahun 2026? Ini Usulan Pemerintah
-
Cuma Rp30 Ribuan, Ini 5 Sunscreen Wajah Terbaik yang Mudah Ditemukan di Minimarket
-
Rekomendasi 3 AC Split 2 PK Untuk Cuaca Panas, Paling Dingin, Hemat Listrik, dan Awet
-
DANA Kaget Rp215 Ribu Menantimu Hari Ini Klaim Sekarang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Mahfud MD: Soeharto Memenuhi Syarat Pahlawan Nasional, Tapi...