SuaraJakarta.id - Sosok Hercules bukan nama baru di Indonesia. Aksinya sebagai orang yang paling ditakuti di Tanah Abang hingga Tobat, membuat kisahnya menarik. Kini Hercules sudah tobat, dia berkisah tentang pertobatannya.
Hercules menceritakan kisah hidupnya yag pernah mengalami berbagai cobaan buruk sampai kedekatannya dengan Gus Miftah.
Menyadur dari NU Online, Hercules memiliki nama asli Rosario de Marshall.
Hercules merupakan seorang gangster dan broker politik yang berasal dari Timor Timur.
Perjalanan karier Hercules juga cukup berliku. Hercules pernah menjadi seorang portir untuk Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat atau TNI-AD pada masa integrasi Timor Timur.
Kini, Hercules fokus mendalami agama di usia senjanya.
Hercules bercerita dirinya sudah menjalani hidup yang sulit dan penuh bahaya. Hal ini dibuktikan dari sejumlah luka di tubuhnya.
Hercules mengungkap dirinya pernah dibacok ratusan kali. Ia juga pernah ditembak di bagian mata. Namun, ia masih hidup terlepas dari semua kekerasan brutal yang menimpanya.
Menurutnya, Allah belum mengizinkan dirinya untuk wafat. Karena itu, ia masih bisa bertahan meski sudah dibacok ratusan kali sampai ditembak.
Baca Juga: Akui Sulit Belajar Al Quran, Deddy Corbuzier Ternyata Idap Gangguan Disleksia
"Karena belum waktunya, makanya saya tidak mati. Meskipun sudah dibacok ratusan orang. Yang di atas belum mengizinkan," kata Hercules seperti dikutip dari NU Online oleh Suara.com, Sabtu (25/9/2021).
Hercules juga menceritakan bagaimana matanya menjadi cacat akibat terkena tembakan. Ia mengatakan mata kanannya ditembak dari jarak satu meter.
Akibatnya, mata kanannya menjadi terluka dan agak masuk ke dalam. Tak hanya itu, ia juga mengisahkan tentang pembacokan yang dialaminya.
Hercules ternyata pernah dikeroyok oleh ratusan orang. Saat pengeroyokan itu, mereka semua membawa celurit dan samurai yang mengenai tubuhnya.
Dalam kesempatan ini, Hercules juga menjelaskan kedekatannya dengan Gus Miftah. Ia belajar agama kepada tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) tersebut.
Saking dekatnya, Hercules sampai memanggil Gus Miftah dengan sebutan "Abah".
Berita Terkait
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Bikin Acara Istighosah, Gus Miftah Paksa Gus Ipul dan Gus Ipang Wahid Rogoh Kocek Sendiri
-
Kardinal Suharyo Serukan Tobat Ekologis: Dari Pejabat Korup hingga Sampah Makanan
-
Calon Penumpang Disuguhi Pameran Haluan Merah Putih di Stasiun Tanah Abang
-
Menhut Raja Juli Soal Sentilan 'Tobat Nasuha' Banjir Sumatra: Gus Imin Sudah Minta Maaf Via WA
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!