SuaraJakarta.id - Sebanyak 1,2 juta warga Kota Tangerang telah melaksanakan vaksinasi Covid-19 tahap pertama. Beberapa di antaranya terjaring lewat program Vaksinasi Merdeka Aglomerasi yang diinisiasi Polda Metro Jaya.
Hal itu disampaikan Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Aglomerasi di Kota Tangerang, Rabu (29/9/2021).
"Jumlah gerai vaksinasi di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota sebanyak 104 gerai, target vaksinasi sebanyak 1,4 juta orang dan sampai dengan saat ini sudah tercapai 1,2 juta orang," kata Hendro kepada wartawan.
Sementara, Kabid Humas Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus menjelaskan, Vaksinasi Merdeka Aglomerasi digelar di wilayah penyangga Jakarta yang meliputi Depok, Tangerang, dan Bekasi.
Baca Juga: Mahfud MD Sebut Kasus Penembakan Ustaz Alex di Tangerang Bukan Kriminalisasi Ulama
Pelaksanaannya telah berjalan hampir satu bulan terhitung sejak 1 September 2021 lalu.
"Update sampai dengan hari ini rata-rata aglomerasi 30 sampai 40 persen ini kita berhasil memvaksin warga aglomerasi," jelas Yusri.
Dia merincikan pelaksanaan vaksinasi tahap pertama di wilayah Kabupaten Bekasi telah mencapai angka 56,25 persen, Bekasi Kota 63,66 persen, Depok 55,08 persen, Tangerang Kota 81,43 persen, dan Tangerang Selatan 69,02 persen.
"Harapan Vaksinasi Merdeka Aglomerasi ini nanti sudah bisa 70 persen minimal yang tervaksin. Ini upaya kita membuat wilayah hukum Polda Metro Jaya menjadi herd immunity," katanya.
Baca Juga: 48 Napi Tewas Terbakar, Ini Dalih Polisi Tak Tetapkan Kalapas Tangerang Tersangka
Berita Terkait
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Kronologi Penipuan Borrower KoinWorks yang Menyebabkan Kerugian Capai Rp 365 Miliar
-
Penyidikan Gratifikasi Firli Bahuri Terus Berjalan, Kombes Pol Ade Safri Pastikan Tidak Ada Kendala
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Cooling System Jelang Pilkada, Polda Metro Jaya Ajak 3 Paslon DKI Berdoa Bersama
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting