SuaraJakarta.id - Ribuan kendaraan bermotor ditilang selama 14 hari Operasi Patuh Jaya di wilayah Tangerang Selatan (Tangsel), sejak 20 September 2021 hingga 3 Oktober 2021.
"Selama 14 hari operasi patuh, kami telah melakukan 1.445 penindakan berupa tilang," kata Kasatlantas Polres Tangerang Selatan AKP Dicky Dwi Priambudi Sutarman.
Dicky menjelaskan, ada sejumlah jenis pelanggaran yang ditindak jajaran Polres Tangsel. Di antaranya knalpot bising, melawan arus, tak menggunakan helm dan penyalahgunaan rotator.
Secara rinci, kata Dicky, penindakan tilang terbanyak terhadap pelanggaran knalpot bising, yakni sebanyak 676 unit.
Baca Juga: Capaian Vaksinasi Pelajar Masih Rendah, Wali Kota Tangsel Beberkan Kendalanya
"Lalu plat yang tidak sesuai kendaraan sebanyak 42 unit dan lampu rotator atau strobe sebanyak 28 kendaraan," beber Dicky.
Dicky pun mengimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi aturan lalu lintas. Hal ini agar dapat memberikan dampak positif bagi pengguna jalan lainnya.
"Serta mengurangi dan meniadakan risiko kecelakaan dalam berlalu lintas. Dan dalam masa pandemi ini tentu kami imbau agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Apakah Operasi Keselamatan 2025 Menilang? Ini Daftar Pelanggaran dan Sanksinya
-
Korban Nopol Palsu: Sisi Gelap Tilang Elektronik Bikin Pemilik Honda Brio Meradang
-
Pemkot Tangsel Sediakan 35 Puskesmas untuk Cek Kesehatan Gratis, 3 RSUD Jadi Rujukan
-
Lawan Rasa Takut Demi Sehat, Cerita Warga Tangsel saat Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas
-
Mereka yang Kehilangan Nyawa Demi Antre Gas Melon
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Polisi Ungkap Cara Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora Menyamarkan Aksinya
-
Polisi Telah Periksa 27 Saksi untuk Ungkap Kasus Kematian Mahasiswa UKI
-
Sterilisasi Kucing Terbanyak, Pramono Anung Terima Penghargaan Rekor MURI
-
Polisi Ungkap Motif Pelaku Bunuh Ibu dan Anak di Tambora Jakarta Barat
-
Tak Harus Tunggu Ulang Tahun, Warga Jakarta Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja