Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Rabu, 06 Oktober 2021 | 12:27 WIB
Ilustrasi sajian siomay. (Pixabay/suri goma)

SuaraJakarta.id - Cara membuat siomay. Siomay merupakan jajanan Indonesia yang disukai berbagai kalangan.

Mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang tua. Bagi yang ingin coba membuatnya, ada baiknya segera mencari resep siomay ayam yang enak dan lezat.

Siomay sendiri memiliki tekstur yang hampir sama dengan dimsum. Rasanya gurih dan biasanya disajikan menggunakan saus tomat, saus cabai, atau saus kacang.

Penjual siomay ada di berbagai tempat, sehingga tak sulit untuk menemukannya. Namun, ada kalanya kita malas keluar rumah untuk membeli jajanan ini. Oleh karena itu, tak ada salahnya kamu mencoba membuat siomay sendiri di rumah dengan resep sederhana.

Baca Juga: Resep Siomay Ayam, Bikinnya Mudah Rasanya Menggoyang Lidah

Resep Siomay Sayur Kukus. (Shutterstock)

Nah, bagi yang ingin mencoba membuatnya, berikut ini resep siomay ayam, dilansir dari kanal YouTube Fun Cooking with Yackikuka, Senin (4/10/2021).

Bahan-bahan

Bagi yang ingin tahu cara membuat siomay ayam, berikut ini bahan-bahan yang perlu kamu siapkan untuk menghasilkan siomay gurih dan lezat. Sebagai informasi, berikut adalah bahan untuk pembuatan 20-30 buah siomay.

  • 500 gr paha ayam (setelah dibuang tulangnya jadi sekitar 300gr daging dan kulit)
  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir putih telur
  • 10 sdm / 100gr tapioka
  • 1/2-1sdt garam/kaldu bubuk
  • 1-2 sdt gula
  • 1/2 sdt merica
  • 1-2 sdm minyak wijen
  • 1 sdm saos tiram
  • Bahan sambal cocolan
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit atas sesuai selera
  • 2 buah cabai merah
  • 2 sdm minyak goreng
  • 5 sdm saos sambal
  • 2 sdm saos tomat
  • 200 ml air
  • 1 sdm gula
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • Maizena dan air untuk mengentalkan
  • Cuka supaya bumbu awet (optional)
Siomay merupakan jajanan Indonesia yang disukai berbagai kalangan. Mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang tua. Bagi yang ingin coba membuatnya, ada baiknya segera mencari resep siomay ayam yang enak dan lezat.

Cara Membuat Adonan Siomay

Pertama-tama, siapkan kulit dimsum atau siomay. Bisa beli atau buat sendiri

Baca Juga: Cara Membuat Somay, Ini Resep Siomay Tanpa Ikan Mudah dan Cocok Dijual

Haluskan kulit ayam dan bawang putih menggunakan blender. Jika sudah setengah halus, masukkan putih telur ke dalam blender, kemudian blender lagi sampai halus

Setelahnya, masukkan daging ayam, lalu blender lagi semua bahan tersebut sampai halus atau sesuai selera

Jika sudah halus, pindahkan adonan dari blender ke dalam wadah atau mangkok. Lalu, tambahkan tepung tapioka, garam, guka, merica, minyak wijen, saos tiram, dan kecap
asin. Aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata

Setelah itu, ambil adonan sekitar 25 g dan bungkus menggunakan kulit siomay atau dimsum yang tadi sudah disiapkan. Lakukan hal tersebut hingga adonan isian habis.
Jangan lupa tambahkan parutan wortel di atas adonan.

Tahap selanjutnya, kukus semua adonan siomay. Agar tidak lengket, oleskan kukusan dengan minyak goreng. Lalu, kukus siomay sekitar 20 menit

Jika sudah 20 menit, siomay pun siap disajikan bersama sambal.

Cara Membuat Sambal Cocol

  1. Pertama-tama, haluskan bumbu (bawang putih, cabai rawit, cabai merah, minyak goreng) menggunakan blender
  2. Tumis hingga harum, lalu tambahkan saos tomat, air, gula, dan kaldu bubuk, aduk sampai rata dan mendidih
  3. Tambahkan larutan maizena dan air untuk mengentalkan. Bisa juga tambahkan cuka agar awet. Untuk bagian cuka ini, hanya opsional atau sesuai selera
  4. Jika sudah mendidih dan matang, sambal cocol siap dihidangkan bersama siomay.
  5. Nah, demikianlah informasi mengenai resep siomay ayam dengan cita rasa gurih dan nikmat yang bisa kamu buat sendiri di rumah.

(Ulil Azmi)

Load More