SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan minta warga Ibu Kota untuk bersiap menghadapi banjir akibat tingginya curah hujan yang diprediksi akan terus terjadi dalam beberapa pekan ke depan.
Anies mengatakan, pihaknya menargetkan banjir akan surut dalam enam jam dengan menggunakan sejumlah pompa yang disiagakan di titik-titik banjir.
"Terkait dengan pengeringannya. Pompa-pompa disiapkan untuk sebuah kawasan yang tergenang untuk bisa ditarik, dikeringkan dengan target operasi 6 jam sesudah hujan berhenti atau 6 jam sesudah sungai surut," kata Anies di Taman Waduk Pluit, Jakarta Utara, Minggu (14/11/2021).
Dia menyebut seringkali banjir lama surutnya karena aliran sungai terus mengalir meski hujan sudah berhenti, sehingga debit air yang meluber ke pemukiman terus mengalir.'
Baca Juga: Anies Baswedan Berziarah ke Makam Sunan Gresik
"Sering yang kita temukan sungainya tidak surut-surut karena itu menjadi lama karena aliran airnya masih terus berjalan. Tapi begitu sungai surut maka kita targetkan untuk bisa tempat itu kering," jelasnya.
Anies juga meminta warga untuk siaga menghadapi curah hujan tinggi akibat fenomena La Nina yang diperkirakan akan terjadi hingga Februari 2022 di sebagian wilayah Indonesia.
"Dan saya ingin menyampaikan kepada semua bahwa harapan untuk bersiaga itu jangan hanya di wilayah Jakarta tapi semuanya karena La Nina ini tidak milik alamat KTP," imbuh Anies.
Berita Terkait
-
Anies Dukung Calon yang Tak Disokong Jokowi, Said Didu Setuju: Merusak Negara
-
Pramono-Rano Bakal Gelar Kampanye Akbar di Stadion Madya, Anies dan Ahok Kemungkinan Hadir
-
Sebut Anak Abah Bakal Dukung Pramono-Rano, Publik Sepakat dengan Rocky Gerung: Taktiknya Anies Canggih!
-
Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas Berujung Kerugian Rp40 Miliar, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Teguh
-
Mengapa Anies Dukung Pramono Anung? Rocky Gerung Beberkan Alasan Menarik
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
Terkini
-
Inilah Keunggulan yang Ditawarkan Tas Jansport
-
Pj Gubernur Dapat Aduan Masyarakat: Banjir Rob di Muara Angke Sudah Biasa
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg