SuaraJakarta.id - Bocah laki-laki bernama Ilham Agustin, 9 tahun yang tenggelam di Kali Ciliwung, Kramat Jati, Jakarta Timur, ditemukan tak bernyawa oleh tim SAR gabungan.
Mayat ditemukan di Kali Karet, Jakarta Pusat, atau berjarak 14 kilometer dari lokasi awal korban dinyatakan hanyut terbawa arus. Keluarga korban yang mengetahui kabar tersebut mengaku ikhlas dengan kepergian Ilham Agustin.
"Itu kan musibah. Bagaimanapun juga kita selalu memohon sama yang maha kuasa, kita sudah terima, kita ikhlas, ibunya juga ikhlas. Jadi Alhamdulillah anaknya juga cepet ditemukan," kata ayah korban, Ajat di Jakarta, Selasa (21/12/2021).
Ajat juga menyampaikan terima kasih kepada tim SAR gabungan yang telah melakukan upaya pencarian terhadap putranya sejak hari Senin (20/12). Dia mengatakan bahwa jenazah korban langsung dimakamkan di tempat pemakaman umum yang tak jauh dari kediaman yang berada di Kramat Jati.
Baca Juga: Proses Evakuasi Bocah Tenggelam di Kali Ciliwung Berlangsung Dramatis
"Saya sampaikan pada orang yang misalkan yang dibuat jengkel sama Ilham, saya mohon maaf sebesar besarnya," ujar Ajat.
Seorang bocah laki-laki bernama Ilham Agustin diketahui tenggelam di Kali Ciliwung pada senin (20/12) sekitar pukul 14.00 WIB.
Berdasarkan keterangan dari saksi mata, korban pada saat itu sedang mandi hujan dan berdiri di jembatan dengan memegang kayu besar, kemudian terbelit plastik lalu terseret arus kali. (Antara)
Berita Terkait
-
Kali Ciliwung Meluap, Ratusan Rumah di Kebon Pala Terendam Banjir Setinggi 2,5 Meter
-
Bebas Bersyarat Setelah 2 Tahun Lebih Dipenjara, Ini Awal Mula Kasus Medina Zein
-
Geger Temuan Kerangka Manusia di Gedung Kosong Jaktim, Polisi Duga Korban Tewas Lebih dari 3 Bulan
-
Blusukan di Kramat Jati, Ini Potret Si Doel Saat Tampung Keluhan Warga
-
Diminta Warga Bangun Transportasi Air di Ciliwung, Begini Respons Ridwan Kamil
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran