SuaraJakarta.id - Pemkot Jakarta Timur mengerahkan empat alat berat untuk merampungkan pembangunan Waduk Halim Perdanakusuma, Makasar, Jakarta Timur.
Kasi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur, Puryanto mengatakan, progres pembangunan Waduk Halim Perdanakusuma saat ini baru berjalan sekitar 9,8 persen.
"Mulai dikerjakan pada tanggal 4 November 2021 dan saat ini progresnya baru sekitar 9,8 persen. Rencananya waduk seluas 2 hektare ini dikeruk dengan kedalaman sekitar 2,5 meter," kata Puryanto, Jumat (8/1/2022).
Puryanto menambahkan alat berat yang dikerahkan masing-masing dua unit dari Sudin SDA Jakarta Timur, yaitu satu unit excavator long arm dan satu unit excavator standar.
Baca Juga: Cegah Kerumunan Tahun Baru, Pemkot Jakarta Timur Awasi 6 Lokasi Ini
Kemudian satu unit excavator long arm dari Sudin Bina Marga Jakarta Timur dan satu unit soft loader dari Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Timur.
Dia mengatakan nantinya tanah hasil pengerukan, ditumpuk di pinggir kiri dan kanan penampang basahnya untuk dijadikan tanggul dan jalan inspeksi. Sedangkan sampah hasil galian, dibuang ke TPST Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.
Puryanto mengatakan setiap harinya ada sekitar 10 hingga 14 truk sampah yang dikerahkan di area pembuatan Waduk Halim Perdanakusuma. Namun dia mengatakan ada sejumlah kendala dalam proses pembuangan sampah ke TPST Bantar Gebang.
"Karena lokasi pembuangan jauh maka ritasenya jadi terbatas. Karena di TPST juga harus antre untuk pembuangannya," ujar Puryanto. [Antara]
Baca Juga: Sempat Jebol, Pemkot Jakarta Timur Perbaiki Tanggul Kali Baru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral