SuaraJakarta.id - Salah satu kepala seksi di Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan (Sudin Citata) Pemerintah Kota Jakarta Pusat terkonfirmasi positif COVID-19.
"Betul, salah satu kepala seksi di Sudin Citata terkonfirmasi positif COVID-19. Pak Kasudin kami sudah melaporkan ke Pak Wali Kota secara tertulis," kata Kepala Seksi Penindakan Sudin Citata Jakarta Pusat Syahruddin, Senin (17/1/2022).
Menurut Syahruddin, guna memutus penyebaran virus, Pemerintah Kota Jakarta Pusat pun memberlakukan work frome home (WFH) selama tiga hari dan karantina lokal terhadap seluruh karyawan di Sudin Citata.
"Jadi semalam sudah kita imbau ke teman-teman untuk 'WFH' dulu sampai hari Rabu," katanya.
Baca Juga: Satu Siswa Positif COVID-19, PTM di SMAN 4 Gambir Tetap Lanjut
Syahruddin menjelaskan, aparatur sipil negara (ASN) yang terpapar COVID-19, diduga tertular dari keluarga, yakni sang suami.
"ASN tersebut positif COVID-19 dengan gejala ringan," katanya.
Dengan ditemukannya seorang ASN di Sudin Citata yang terkonfirmasi positif COVID-19, maka sekitar 30 orang pegawai di Sudin tersebut, untuk sementara bekerja dari rumah atau WFH pada Senin hingga Rabu, 17-19 Januari 2022.
Pegawai lainnnya yang menjadi kontak erat, dilakukan tes swab antigen. Sedangkan, kantor Sudin Citata di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat ditutup sementara dan dilakukan penyemprotan disinfektan.
"Kita tetap kerja dari rumah sampai Rabu. Tadi juga sudah dilakukan penyemprotan disinfektan di kantor," kata dia.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, tidak akan menutup seluruh kantor Pemkot Jakarta Pusat, tapi hanya ruangan Sudin Citata saja.
Berita Terkait
-
Gara-Gara Kabar Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mehendra, Istilah Lavender Marriage Trending
-
Atalia Praratya Positif COVID-19, Ridwan Kamil Lolos dari Penularan?
-
Sempat Antar Suami Daftar Pilgub Jakarta Lalu Batuk Pilek, Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Minta Doa
-
Bikin Pangling saat Pakai Kebaya, Amel Carla Dibilang Mirip Krisdayanti sampai Angela Gilsha
-
Terjadi 271 Kasus Positif Covid-19 Dalam Sepekan, Dua Pasien Meninggal Dunia di Bulan Desember
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka
-
Lebaran Pertama Pramono Sebagai Gubernur: Dari Istiqlal, Istana hingga Rumah Mega Tanpa Ganti Sepatu