SuaraJakarta.id - Sebanyak 19 titik di Jakarta tergenang banjir setelah hujan deras mengguyur Ibu Kota pada Selasa (18/1/2022) siang.
Ketinggian banjir diperkirakan berkisar 40-50 sentimeter (cm) di sejumlah kawasan di Jakarta.
Terkait ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menjanjikan genangan banjir tersebut segera surut.
"Beberapa genangan itu kami pastikan segera surut," janji Wagub DKI Ahmad Riza Patria di Balai Kota Jakarta, Selasa (18/1).
Adapun 19 titik genangan tersebut tersebar di Jakarta Timur ada tiga titik, Jakarta Barat (12), Jakarta Utara (3) dan Jakarta Pusat (1).
Riza pun meminta warga untuk ikut berpartisipasi dan siap siaga karena sesuai prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) puncak musim hujan akan terjadi pada periode Januari-Februari 2022.
Mengantisipasi itu pihaknya telah melakukan persiapan mulai peralatan, personel hingga kebutuhan logistik untuk pengungsian apabila terjadi banjir.
"Kami sudah menyiapkan peralatan semuanya sampai tempat pengungsian, logistik sudah siap, tenaga juga. Namun demikian kami minta dukungan partisipasi seluruh warga harus hati-hati memang ada genangan di berbagai tempat," ucapnya.
Sementara itu, Polda Metro Jaya melalui akun Twitternya @TMCPoldaMetro melaporkan sejumlah titik tergenang banjir di Jakarta.
Baca Juga: BMKG Prediksi Ada Potensi Peningkatan Curah Hujan 3 Hari Kedepan, Masyarakat Diminta Waspada
Di antaranya di Jalan Letjen Suprapto Cempaka Putih mengarah Simpang Lima Senen dengan ketinggian air diperkirakan 40-50 sentimeter.
Akibatnya lalu lintas terpantau padat dikarenakan terdapat genangan banjir dan meminta pengendara untuk berhati-hati dan mencari jalan alternatif.
Berita Terkait
-
Hujan Lebat di Jakarta, 4 RT di Cempaka Baru Terendam Banjir, Ketinggian Air Mencapai 60 CM
-
Nekat Terobos Banjir di Pisangan Timur Jaktim, Sejumlah Motor Mogok
-
Jalan Tanjung Duren Jakarta Barat Tergenang Banjir, 1 Mobil Pompa Dikerahkan
-
Diguyur Hujan Lebat, Jalan Merdeka Timur Hingga Bungur Jakpus Terendam Banjir
-
Kendaraan Banyak Mogok Terjang Banjir, Arus Lalin dari Jalan Gunung Sahari ke Pasar Senen Macet
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta