SuaraJakarta.id - Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Timur meringkus pencopet berinisial HM alias Ari (27) yang berupaya menggasak tas milik seorang pengendara motor di Kawasan Terminal Pulogadung. Ari diringkus di Jalan Bekasi Timur Pengangsaan II, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Jumat (21/1) petang.
"Satreskrim Polres Metro Jaktim telah menangkap satu orang copet yang sempat viral kemarin," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Ahsanul Muqaffi dalam keterangannya, Sabtu (22/1/2022).
Ahsanul mengatakan, pihaknya telah menganalisis rekaman video yang sempat viral di media sosial. Dari penelusuran tersebut, ciri-ciri mengarah kepada Ari.
"Kami melakukan penyelidikan terhadap pelaku di video tersebut," ujarnya.
Baca Juga: BKT Duren Sawit Bakal Dijadikan Lokasi Street Race, Polisi: Disurvei Dulu
Kekinian, Ari tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polres Metro Jakarta Timur. Dalam hal ini, polisi turut menyita pakaian yang digunakan pelaku saat melakukan aksinya.
"Pelaku masih kami proses," pungkas dia.
Aksi pencopetan yang dilakukan Ari viral di media sosial. Merujuk dari hasil video yang ada, terlihat pengendara sepeda motor berhenti di tengah kemacetan. Sang pengandara terlihat membawa tas punggung.
Tak berselang lama, muncul seorang pria bertopi dengan mengenakan baju lengan panjang biru mendekat dan memeriksa isi tas yang dibawa pengendara sepeda motor itu. Hanya saja, usaha si pencopet gagal tidak berhasil menggasak tas tersebut.
Baca Juga: Kantongi Identitas Pencopet di Terminal Pulogadung yang Viral, Polisi: Sudah Sering Beraksi
Berita Terkait
-
Miris! Tukang Parkir Resmi Jadi Pencopet di Tengah Meriahnya Parade Pembalap MotoGP di Mataram
-
Parah! Tukang Parkir Nyambi Pencopet, Incar Dompet hingga HP Pengunjung Parade MotoGP di NTB
-
Kasus Penyekapan Di Jaktim, Terduga Pelaku Balik Laporkan Korban Soal Penggelapan Dan Berita Bohong
-
Beraksi di Tengah Kerumunan Massa Pendukung Anies - Cak Imin, Copet Ditangkap usai Gasak HP
-
Polisi Sebut CCTV Dekat Titik Lokasi Anak Pamen TNI AU Tewas Terbakar di Halim Mati
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual