SuaraJakarta.id - Sarbini (55) hanya bisa terdiam, saat mengikuti perintah mogok beroperasi dari pihak Koperasi Tahu Tempe Indonesia (Kopti). Bahkan sebagian rekannya sesama perajin tempe memilih pulang kampung.
Diketahui, para produsen tahu dan tempe mogok beroperasi sejak hari ini hingga Rabu mendatang (21-23/2/2022). Mereka memprotes terkait naiknya harga kacang kedelai yang merupakan harga bahan pokok pembuatan tahu dan tempe.
Akibatnya, tahu dan tempe langka di pasaran. Kelangkaan itu salah satunya terjadi di Pasar Slipi, Jakarta Barat.
"Paling sekarang cuma ngerebus kacang kedelai aja, buat produksi hari Kamis," katanya saat ditemui di Kembangan, Jakarta Barat, Senin (21/2/2022).
Setelah beroperasi kembali pada Kamis (24/2) nanti, Sarbini berencana akan menaikan harga tempe, yang semula Rp 5.000 per potong, nanti akan dijual dengan harga Rp 5.500- Rp 6.000.
Kenaikan harga tempe, menurut Sarbini, tidak terelakkan karena tingginya harga produksi saat ini. Dalam sebulan terakhir harga kedelai naik Rp 150.000 per kuintal.
Harga kacang kedelai yang sebelumnya Rp 1 juta per kuintal, kini mencapai Rp 1.150.000 per kuintal.
"Setelah aksi ini mogok ini, kemungkinan harga akan kita naikan Rp 500-1.000. Karena memang kedelainya juga naik," ungkapnya.
Sarbini sendiri tidak berani memproduksi tempe saat ini. Karena jika terbukti melakukan produksi, tempe dan tahu ini akan disita oleh pihak Kopti.
Baca Juga: Mogok Produksi, Perajin Tahu dan Tempe Gelar Aksi di Depan Kopti Jakbar
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Merlynn Park Hotel Jakarta Sajikan Iftar Mewah lewat "Treasure of Asian Taste"
-
Eksekusi Pengosongan Hotel Sultan Disoal, Putusan Dinilai Belum Berkekuatan Tetap
-
Pengosongan Kawasan Dipersoalkan, Proses Hukum Belum Berkekuatan Tetap
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong