SuaraJakarta.id - Kabar baik datang dari Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Ia telah sembuh dari Covid-19.
Diketahui, Wagub DKI mengonfirmasi terpapar Covid-19 untuk kedua kalinya pada Rabu (16/2/2022) lalu.
Kekinian, Wagub DKI Ahmad Riza Patria sembuh dari Covid-19. Sesuai sembuh, ia pun langsung menghadiri dua kondangan sekaligus.
Riza pun membagikan momen pergi kondangan bersama istrinya, Ellisa Sumarlin, dalam video di akun Instgram pribadinya, @arizapatria, Minggu (27/2/2022).
Baca Juga: Wagub DKI: Perencanaan Pembangunan Daerah 2023 Harus Lebih Cermat, Teliti dan Terukur
"Saya sudah negatif, Alhamdulillah, terima kasih sekali untuk seluruh doa. Mari terus kita doakan juga warga yang sakit agar sembuh total," kata Riza.
"Semalam bersama @ellisasumarlin tercinta, kami menghadiri dua pernikahan sekaligus," katanya.
Ia menghadiri undangan pernikahan Ruth Emmanuella Waterpauw yang merupakan putri pertama dari Komjen Paulus Waterpauw dan Roma Megawanty P dengan Novan Setyo Tan Imbiri yang merupakan putra dari Benyamin Tan Imbiri dan Lestari Setyo Utami.
Kemudian pernikahan Suci Nurhayati yang merupakan putri Lian Amran Hutabarat dan Suprihatin dengan Lettu Arm Dody Adhi Nugroho yang merupakan putra Brigjen TNI (Purn) Roedijono Edhy Soejanto dan Almarhumah Wahyu Handayani.
Sebelumnya, Riza Patria memberikan konfirmasi bahwa dirinya positif Covid-19 untuk yang kedua kalinya setelah sebelumnya pada November 2020.
Baca Juga: Girang Sembuh dari Covid-19, Tarra Budiman: Saya Lulus S2
"Hasil tes PCR saya sudah keluar dan saya positif Covid-19," kata Riza Patria melalui akun Instagram @rizapatria di Jakarta, Rabu (16/2).
Berita Terkait
-
Ahmad Riza Patria: Semoga Suara.com Terus Berjaya dan Mencerahkan Masyarakat
-
Dua Bulan Jalan, Wamen Desa Riza Patria Klaim MBG Berhasil: Sekarang 110 Negara Punya Program Sama
-
Resmi Jadi Wagub DKI, Tugas Berat Menanti Rano Karno, Lebih Berat dari Gubernur Banten
-
Tirai Baru Demokrasi: Ambang Batas Lenyap, Mahar Politik Merajalela
-
Riza Patria Soal Peluang RK-Suswono Masuk Kabinet Usai Kalah di Pilkada Jakarta: Pak Prabowo Sudah...
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka
-
Lebaran Pertama Pramono Sebagai Gubernur: Dari Istiqlal, Istana hingga Rumah Mega Tanpa Ganti Sepatu