SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebutkan tidak ada persiapan khusus menjelang parade pebalap MotoGP di Jakarta sebelum bertolak ke Lombok untuk menjalani balapan seri kedua MotoGP 2022.
"Tidak ada persiapan yang luar biasa. Setiap hari kita lihat kota Jakarta sudah sangat bersih, rapi, keren-lah begitu," ucap Riza, Jumat (11/3/2022).
Meski begitu, lanjut dia, setiap hari pihaknya mempercantik dan memperindah kawasan Ibu Kota.
Parade pebalap MotoGP yang dijadwalkan pada Rabu (16/3/2022), lanjut dia, akan menjadi kesempatan bagi Pemprov DKI Jakarta menunjukkan kemajuan pembangunan.
Baca Juga: Soroti Podium Brad Binder di MotoGP Qatar, Marc Marquez Heran dengan Performa KTM
"Kami bisa memperlihatkan kepada dunia khususnya kepada pengendara MotoGP dan seluruh kru dan tim, bisa melihat kemajuan Jakarta," ucapnya.
Meski begitu, Riza mengaku pihaknya belum mendapatkan detail rute yang akan dilalui dalam parade tersebut.
Rencananya, sebanyak 20 pembalap berbagai kelas akan berparade di Jakarta, Rabu (16/3).
Sirkuit Pertamina Mandalika akan menjadi tuan rumah Grand Prix of Indonesia pada 18-20 Maret setelah ajang balap sepeda motor paling bergengsi di dunia itu absen selama 25 tahun di Indonesia.
Sebelum menuju sirkuit di pesisir selatan Pulau Lombok itu, nama-nama besar seperti Marc Marquez, Joan Mir, Francesco Bagnaia, Andrea Dovizioso, akan membawa gempita MotoGP ke ibu kota dalam arak-arakan yang akan dimulai dan diakhiri di Istana Merdeka.
Baca Juga: Kemenkop UKM Ingatkan UMKM Tak Aji Mumpung Naikkan Harga Selama Gelaran MotoGP Mandalika
Presiden Joko Widodo dijadwalkan menerima para pebalap MotoGP itu di Istana sebelum bergabung dan berkendara dalam arak-arakan bersama para bintang. [Antara]
Berita Terkait
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Lepas Racing Suit dan Pilih Tongkat Musafir, Transformasi Tak Terduga Putra Legenda MotoGP
-
Tak Dapat Podium, Fabio Quartararo Tetap Nikmati Performa Motor M1
-
Ada Marc Marquez dan Pecco Bagnaia, Petinggi Ducati Lihat Masa Depan Cerah
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran
-
Persija HUT ke-96, Hanif Sjahbandi, Rizky Ridho dan Marko Simic Ucapkan Selamat dan Harapannya
-
Kebakaran Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang Diduga Akibat Korsleting Listrik