SuaraJakarta.id - Kebakaran menghanguskan belasan rumah di wilayah Kemanggisan, Jakarta Barat (Jakbar) pada Kamis (24/3/2022) malam.
Kapolsek Palmerah, AKP Dodi Abdulrohim mengatakan, sebanyak 15 unit rumah semi permanen hangus terbakar akibat kebakaran ini.
"Menurut laporan awal ada 15 unit rumah terbakar," ujarnya saat ditemui di lokasi, Kamis malam.
Dodi menyebut, dugaan sementara penyebab kebakaran akibat ledakan dari kompor pedagang bakso.
"Dugaan sementara akibat ledakan kompor. Tadi ada warga yang bilang katanya ada ledakan," jelas Dodi.
Sementara itu, Kasie Ops Sudin Gulkarmart Jakarta Barat, Sjukri Bahanan mengatakan, laporan awal kebakaran diterima pada pukul 21.05 WIB.
Sebanyak 14 unit mobil damkar dengan 70 personel diterjunkan untuk memadamkan api.
"Sekitar pukul 21.35 WIB api dapat dilokalisir petugas," kata Sjukri.
Hingga berita ini dimuat, petugas masih melakukan pendinginan di lokasi.
Sementara itu, berdasarkan laporan awal, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Kontributor : Faqih Fathurrahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
Terkini
-
Goodbye Taksi Online Luar Bali: Aturan Baru Lindungi Sopir Lokal
-
Suami Ancam Istri Gunakan Senjata Api di Tempat Kerja Ditangkap!
-
Rabu Manis, Dompet Makin Manis, Klaim Saldo DANA Kaget di Sini
-
Peluang Emas! Klaim Sekarang 4 Link DANA Kaget, Langsung Raup Saldo Rp290 Ribu!
-
Mas Dhito Minta Tiap SPPG di Kabupaten Kediri Komitmen Jaga Keamanan Pangan MBG