SuaraJakarta.id - Sebanyak tujuh pelajar SMA yang diduga hendak tawuran di Jalan Inspeksi Kali Ciliwung, Jatinegara, diamankan Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Timur pada Jumat sore.
Kepala Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Timur, Iptu Aman W menjelaskan, tujuh pelajar itu berhasil diamankan setelah pihaknya mendapat laporan dari masyarakat mengenai sekelompok remaja yang hendak tawuran.
"Tim langsung menuju ke TKP mendapati segerombolan remaja yang melarikan diri saat didatangi," kata Aman, dikutip dari Antara.
Aman mengatakan, aksi kejar-kejaran petugas dengan para pelajar SMA itu sempat terjadi.
Sampai akhirnya sebanyak tujuh pelajar diamankan beserta barang bukti berupa senjata tajam.
"Berhasil diamankan ada tujuh pelajar dengan barang bukti ada lima senjata tajam," ujar Aman.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, para pelaku mencari musuh melalui media sosial Instagram dan berencana menayangkan aksi itu secara langsung.
"Pelajar itu belum sempat tawuran, kita melaksanakan pencegahan sebelum ada korban," tutur Aman.
Para pelaku digelandang ke Mapolsek Jatinegara untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Selanjutnya untuk para pelaku dan barang bukti kita serahkan ke Polsek Jatinegara untuk penyelidikan lebih lanjut," ujar Aman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Berapa Biaya Haji Tahun 2026? Ini Usulan Pemerintah
-
Cuma Rp30 Ribuan, Ini 5 Sunscreen Wajah Terbaik yang Mudah Ditemukan di Minimarket
-
Rekomendasi 3 AC Split 2 PK Untuk Cuaca Panas, Paling Dingin, Hemat Listrik, dan Awet
-
DANA Kaget Rp215 Ribu Menantimu Hari Ini Klaim Sekarang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Mahfud MD: Soeharto Memenuhi Syarat Pahlawan Nasional, Tapi...