SuaraJakarta.id - Sebanyak enam pelajar diamankan saat akan mengikuti demo 11 April 2022 di Jakarta. Mereka bahkan memakai atribut mahasiswa dan membawa bendera Merah Putih menyusup dalam rombongan.
Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu mengatakan, enam pelajar itu diamankan di Pamulang.
"Saat ini kita amankan ada enam orang anak SMA di Pamulang," katanya, Senin (11/4/2022).
Mengejutkannya, hasil pemeriksaan dari para pelajar itu petugas menemukan air keras yang dibawa pelajar untuk berdemo.
"Mereka ditemukan ada yang membawa air keras, membawa atribut mahasiswa dan bendera Merah Putih," ungkapnya.
Sementara itu, Sarly menyebut ada 100 mahasiswa Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berangkat ke Jakarta.
Rombongan konvoi mahasiswa itu bahkan sempat dikawal oleh petugas patroli hingga perbatasan Tangsel-Jaksel.
"Mahasiswa FMI dan UIN sekitar 100 orang terpantau aman dan terkendali," pungkasnya.
Sebelumnya, pihak kepolisian sempat melakukan kejar-kejaran terhadap tiga orang pemuda yang berjalan kaki.
Namun, petugas gagal mengamankannya. Petugas hanya berhasil mengamankan almamater biru milik mahasiswa Universitas Pamulang.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
Terkini
-
Rekomendasi Bengkel Mobil Terbaik di Jakarta untuk Mobil Bekas
-
Akselerasi Transaksi Kartu Kredit dan Dorong Gaya Hidup Digital, Mandiri Traveloka Card Tampil Baru
-
Dokumen Kependudukan Rusak atau Hilang Pasca Banjir Tangerang? Begini Cara Mengurusnya
-
5 Cara Cerdas Meletakkan Tandon Air di Rumah Mungil Agar Tetap Estetik
-
Ukuran Tandon Air Ideal untuk Keluarga 4 Orang Dan Rekomendasi Merek Terlaris