SuaraJakarta.id - Perampokan minimarket di Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Selasa (19/4/2022) malam, menghebohkan warga. Pasalnya, insiden itu diwarnai hujan tembakan dari kepolisian.
Pantauan SuaraJakarta.id di lokasi, minimarket yang ada di Kampung Jatake RT 2 RW 3 Desa Jatake itu tampak tak beroperasi. Terlihat rolling door toko hanya terbuka sedikit.
Sejak pagi, minimarket tersebut didatangi sejumlah petugas kepolisian baik dari jajaran Polsek Pagedangan, Polres Tangerang Selatan dan Polda Metro Jaya.
Hingga pukul 15.00 WIB pun para penyidik masih tampak ramai di tempat kejadian perkara (TKP).
Salah seorang penyidik mengaku sedang meminta file rekaman CCTV minimarket. Para penyidik tersebut ditemani dua orang pegawai minimarket.
Sementara itu, usai peristiwa itu terlihat CCTV minimarket yang berada di pojok kiri toko tampak ada perubahan.
Arah CCTV tersebut tampak berubah, dari semula ke arah halaman atau parkiran motor, kini CCTV tersebut mengarah ke tembok rumah samping toko.
Diduga, arah CCTV itu diubah oleh para perampok saat beraksi menggasak uang total Rp 70 juta dan mengunci para karyawan di ruang brankas.
Para perampok itu diduga mengubah arah CCTV diduga dengan memanjat pagar yang ada di samping toko.
Baca Juga: Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Kabupaten Tangerang, Rabu 20 April 2022
"Dari awal CCTV arahnya ke area parkiran. Gambar pelaku masuk ke dalam masuk terekam, tapi kita belum mengecek lagi posisi terkini CCTV-nya karena lagi fokus di dalam," ujar salah seorang pegawai minimarket tersebut.
Sebelumnya diberitakan, aksi perampokan terjadi di salah satu minimarket di Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa (19/4/2022) malam. Peristiwa itu juga diwarnai hujan tembakan.
Insiden itu mengejutkan warga setempat. Erdi (54) warga yang tinggal di belakang minimarket itu mengaku, terkejut.
Dirinya mengetahui adanya perampokan setelah mendengar suara teriakan minta tolong dari bangunan minimarket.
"Saya baru selesai makan, tiba-tiba ada suara teriakan minta tolong. Saya pastiin dengerin sampai tiga kali, ternyata emang bener ada perampokan," katanya ditemui di kediamannya, Rabu (20/4/2022).
Erdi menerangkan, teriakan minta tolong itu dia dengar sekira pukul 23.00 WIB. Menurutnya, karyawan yang teriak itu berada di lantai dua bangunan dan dikunci di salah satu ruangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya