SuaraJakarta.id - Tol Jakarta-Cikampek alami kemacetan sepanjang 2 kilometer (Km) dampak dari sebuah bus mogok di KM37, Kamis (28/4/2022).
Hal ini disampaikan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo.
"Pukul 11.20 WIB ada bus yang mengalami gangguan di KM37 dan menyebabkan kepadatan sampai KM35," kata dia.
Meski demikian petugas Ditlantas yang sudah berjaga di sejumlah pos pengamanan jalan tol, bisa langsung turun dan memecah kepadatan arus lalu lintas sekaligus mengirimkan truk derek untuk memindahkan bus agar tidak menghambat arus lalu lintas.
"Pukul 11.35 WIB sudah bisa dievakuasi," ujar Sambodo.
Ditlantas Polda Metro Jaya bersama pemangku kepentingan telah menyiagakan unit derek dan mekanik pada beberapa titik di jalan tol untuk mengantisipasi kendaraan pemudik yang mogok atau mengalami gangguan teknis selama arus mudik dan arus balik Lebaran 1443 Hijriah.
"Di setiap beberapa kilometer ada derek ya, ada derek dan mekanik yang bisa setiap saat langsung digerakkan," kata Sambodo.
Sambodo juga mengungkapkan kendaraan derek dan mekanik tersebut akan disiagakan di KM10 Tol Jakarta-Cikampek untuk mengantisipasi kendaraan yang mengalami gangguan di tol layang (elevated).
"Termasuk juga kita siapkan derek dan motoris untuk di KM10 sehingga kalau ada gangguan di elevated, karena elevated itu kan escape-nya susah, jadi ketika ada gangguan di elevated motorisnya bisa langsung naik ke atas," ujarnya.
Baca Juga: 10 Ucapan Sungkem Idul Fitri Bahasa Indonesia dan Bahasa Jawa, Persiapan untuk Sungkeman Lebaran
Berita Terkait
-
Tol Jakarta-Cikampek Diperbaiki Mulai Senin Besok Hingga Sabtu 28 September, Simak Rinciannya
-
Tingkatkan Kenyamanan Konsumen, Ruas Tol Jakarta-Cikampek Direkonstruksi di Titik Berikut Ini
-
5 Momen Sapi Vs Manusia di Hari Kurban, dari Bikin Ulah di Tol Hingga Berenang ke Laut
-
Libur Idul Adha 1445 H, PLN Siagakan 1.470 SPKLU Layani Kendaraan Listrik di Berbagai Daerah
-
Malam Takbiran di Semarang, Jokowi Jajal Mi Disko Level 1 Sambil Ngevlog Bareng Menteri Basuki
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah