SuaraJakarta.id - Taman Impian Jaya Ancol menjadi salah satu pilihan masyarakat Jakarta yang ingin menghabiskan waktu libur di masa lebaran 2022 ini. Memasuki hari ketiga lebaran, jumlah pengunjung destinasi wisata tersebut bahkan meroket.
Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho, mengemukakan pada Selasa (3/5/2022) kemarin, 70 ribu orang tercatat mengunjungi Ancol. Angka tersebut menjadi yang tertinggi selama dua tahun lebih Pandemi Covid-19.
“Selama pandemi, hari ini yang tertinggi,” ujar Eko saat dihubungi, Rabu (4/5/2022).
Selama masa pandemi, kawasan Ancol memang beberapa kali ditutup, khususnya ketika angka penularan Covid-19 meroket. Ketika dibuka pun masih terdapat pembatasan kapasitas.
Baca Juga: Gimana Cara Beli Tiket Ancol Online? Ini Daftar Harga Tiket hingga Jam Operasional
Angka 70 ribu pengunjung didapatkan setelah dihitung usai gerbang Ancol ditutup pukul 20.00 WIB.
Bahkan, angka pengunjung tersebut juga meningkat hingga 58,46 persen dibandingkan hari H, Senin (2/5/2022) lalu yang berjumlah 38 ribu orang.
Eko menjelaskan, selama libur lebaran Ancol membuka lima pintu gerbang, yakni Gerbang Timur, Gerbang Barat, Gerbang Marina, pintu gerbang busway khusus pejalan kaki dan pintu gerbang selatan.
Calon pengunjung yang akan ke Ancol disarankan untuk membeli tiket melalui www.ancol.com, maksimal H-1 sebelum kedatangan.
“Hal itu sebagai upaya mencegah pengunjung membeludak hingga melebihi kapasitas 75 persen yang diperbolehkan dalam aturan PPKM Level 2 di tempat wisata,” katanya.
Baca Juga: Taman Impian Jaya Ancol Dikunjungi 65 Ribu Orang pada H+2 Lebaran 2022
Berita Terkait
-
Sebelum Terpilih Jadi Ketua Kagama, Basuki Hadimuljono dan Budi Karya Sumadi Bersaing Ketat
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Jumlah Pengunjung Wisata Taman Impian Jaya Ancol Menurun, Apa Penyebabnya?
-
Kepulauan Seribu Mau Disulap Rasa Disneyland, Ridwan Kamil Ungkap Mimpi Jika Terpilih Gubernur
-
Pramono Anung Janjikan Masuk Ancol hingga TMII Gratis Bagi Pelajar Pemegang KJP
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati