SuaraJakarta.id - Sebanyak delapan orang polisi wanita (Polwan) dilantik menjadi Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Pelantikan dilakukan langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.
Dalam pengarahannya, Fadil menjelaskan, pelaku kejahatan di wilayah Polda Metro Jaya didominasi oleh pelaku anak. Dan delapan Kapolsek polwan tersebut dinilai sebagai senjata ampuh untuk menyelesaikan persoalan tersebut.
"Kodrat sebagai ibu dan peran sebagai perempuan menjadi Kapolsek saya kira akan menjadi senjata yang kuat dalam menyelesaikan persoalan-persoalan kamtibmas khususnya kejahatan yang melibatkan anak," kata Fadil, Selasa (24/5/2022).
Fadil juga berharap para polwan tersebut lebih mengayomi masyarakat dengan tujuan mencegah terjadinya kejahatan, bukan hanya sekadar melakukan penindakan.
Baca Juga: Profil Fadil Imran, Kapolda yang Menolak Tawaran Jadi Pj Gubernur Jakarta
"Saya minta kelebihan Anda sebagai seorang ibu digunakan dalam melakukan pendekatan untuk mereduksi kejahatan. Saya yakin polwan lebih mampu membedakan mana penyakit masyarakat, mana kenakalan remaja dan mana kelompok kriminal. Dengan jiwa pengayom sebagai seorang ibu, saya kira semua ini, Anda bisa tangkap lebih jernih dan lebih tajam," ujarnya.
Kapolda Metro Jaya juga berharap delapan polwan tersebut bisa menangani kasus kejahatan terhadap perempuan dengan lebih humanis.
"Perempuan memiliki sensitivitas yang tinggi, perempuan memiliki jiwa anti kekerasan yang tinggi. Perempuan lebih sensitif terhadap kekerasan dan kejahatan seksual, perempuan lebih bisa dan lebih tajam dalam melakukan langkah-langkah lembut (soft)," ujar Fadil.
Berikut delapan polwan yang dilantik sebagai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya:
- Kapolsek Cisauk dijabat AKP Syabillah Putri Ramadhani
- Kapolsek Menteng dijabat Kompol Netty Rosdiana Siagian
- Kapolsek Cimanggis dijabat Kompol Siti Fatimah Said Martandu
- Kapolsek Cakung dijabat Kompol Syarifah Chaira Sukma
- Kapolsek Penjaringan dijabat Kompol Ratna Quratul Aini
- Kapolsek Cinere dijabat Kompol Jun Nurhaida Tampubolon
- Kapolsek Sunda Kelapa dijabat Kompol Riza Sativa
- Kapolsek Tajur Halang dijabat Iptu Tamar Bekti Widiasih Jalmi
Baca Juga: Tak Minat Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta, Ini Alasan Kapolda Metro Jaya
Berita Terkait
-
Selain Kudu Netral, Kapolda Metro Jaya Larang Anak Buahnya Tidur di Posko Paslon saat Jaga TPS 27 November
-
389 Kg Sabu Seharga Rp 583 Miliar Disita di Dekat Kampung Ambon, Kapolda Metro Jaya Bangga Sama Anak Buahnya
-
Kasus 7 ABG Tewas usai Nyebur ke Kali Bekasi, Kapolda Irjen Karyoto: Saya Katakan Patroli Tidak Salah!
-
Gantikan Agung Firman, Fadil Imran Terpilih Sebagai Ketum PBSI 2024-2028
-
Kriteria Ketua Umum PBSI Ideal Menurut Legenda Bulu Tangkis Imelda Wigoena
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran