SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diagendakan akan membuka Jakarta Fair 2022 di JIExpo Kemayoran, Kamis (9/6/2022) besok.
Selain itu, juga hadir rencananya Menteri BUMN Erik Thohir untuk membuka acara pameran terlengkap dan terbesar di Jakarta tersebut.
Direktur Pemasaran JI Expo Kemayoran Ralph Scheunemann mengatakan acara pembukaan Jakarta Fair secara resmi pada pukul 19.00 WIB.
Namun, pengunjung sudah diperbolehkan masuk sejak pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Link Beli Tiket Jakarta Fair 2022 di jakartafair.co.id dan jiexpo.com, Lengkap dengan Harganya
"Dibuka resmi oleh Bapak Gubernur dan ada beberapa menteri yang juga hadir. Cukup banyak juga dari Duta Besar negara-negara sahabat yang akan hadir," kata Ralph, Rabu (8/6/2022).
Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) pada tahun ini diadakan selama 39 hari dari 9 Juni-17 Juli 2022.
Sebelumnya, Jakarta Fair vakum selama dua tahun terakhir akibat pandemi Covid-19. Jakarta Fair Kemayoran dibuka kembali dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Pengunjung juga diwajibkan sudah melakukan vaksin COVID-19 minimal dua dosis, melakukan skrining barcode yang terhubung dengan aplikasi PeduliLindungi, serta melakukan pengecekan suhu tubuh di area pintu masuk pameran.
Selama berada di area pameran Jakarta Fair, pengunjung juga diwajibkan memakai masker.
Baca Juga: Jadwal Konser Jakarta Fair 2022 Lengkap, Bertabur Penyanyi Terkenal!
Pihak penyelenggara juga menyiapkan sarana parkir yang mampu menampung puluhan ribu motor dan ribuan mobil.
"Jika lalu lintas padat, panitia juga telah menyiapkan fasilitas bus TransJakarta yang memiliki rute langsung menuju halte Pintu 2 Jakarta Fair Kemayoran," kata Ralph.
Gelaran Jakarta Fair dikuti oleh 2.500 perusahaan peserta dalam 1.500 gerai (booth) yang memamerkan produk dari berbagai sektor industri seperti otomotif mobil dan sepeda motor, peralatan rumah tangga, furnitur, barang elektronik, kuliner, industri kreatif, kerajinan tangan, herbal dan obat-obatan, perbankan, produk jasa hingga kosmetik.
Selain itu, Konser Musik juga akan meramaikan gelaran Jakarta Fair dengan sejumlah band, seperti Slank, Tulus, Godbless, Fourtwnty, Tipe-X, Fiersa Besari, Maliq n D'Essentials hingga Pamungkas. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
Terkini
-
5 Rekomendasi Warna Cat Dulux Untuk Ruang Tamu Agar Terlihat Mewah
-
UMKM MerapatKUR BCA 2025: Pinjaman Tanpa Agunan Hingga 500 Juta
-
Duel Abadi di Kamar Mandi: Sabun Cair vs Sabun Batangan, Mana Lebih Bagus?
-
Dorong Ekonomi Nasional, DJKI Targetkan Peningkatan Permohonan Paten dari Perguruan Tinggi
-
DJKI Luncurkan Pemeriksaan Daring untuk Tingkatkan Pelayanan Indikasi Geografis