SuaraJakarta.id - Insiden pencurian sepeda motor terjadi di Jalan Sabar II, RT. 07 RW. 04, Petukangan Selatan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (22/6/2022) lalu. Pelaku yang diduga berjumlah dua orang itu bahkan nekat beraksi di siang hari.
Peristiwa itu terekam oleh kamera pengawas CCTV yang berada di lingkungan tersebut. Video pencurian itu juga turut diunggah akun Instagram @info_ciledug.
Merujuk pada video yang diunggah, kedua maling terlihat berhasil membawa kabur sepeda motor jenis Honda Vario dengan pelat nomor B 4803 SHD.
Pelaku terlihat mengenakan jaket hitam dengan garis merah dan memacu sepeda motor meninggalkan Jalan Sabar II.
Ketua RT. 07 RW. 04, Heri mengatakan, sepeda motor yang digondol merupakan milik warga bernama Siti Muhadis. Kata dia, insiden pencurian itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.
"Kejadian hari Rabu, dua hari lalu sekitar pukul 13.00 WIB," kata Heri saat dijumpai di lokasi, Sabtu (25/6/2022).
Heri mengatakan, saat itu kondisi sedang sepi. Bahkan, pemilik motor beserta anaknya sedang tidur siang.
"Memang biasanya di sini kondisi ramai, tapi waktu itu lagi sepi. Tumben banget sepi, mungkin sedang pada tidur siang," beber dia.
Bahkan, warga juga tidak memperhatikan adanya gelagat orang mencurigakan di siang bolong tersebut. Pikir Heri, lalu lalang orang yang masuk ke Jalan Sabar II hanya sebatas driver ojek online dan kurir paket.
Baca Juga: Selidiki Insiden Tawuran Remaja di Tebet, Polisi: Masih Belum Jelas Warga Mana
Ketika kejadian berlangsung, motor korban terparkir tepat di depan rumah. Kondisinya, stang terkunci dan kontak sudah tertutup rapat.
"Jadi kami tidak curiga. Saat itu motor terparkir di depan rumah korban, si pemilik motor," jelas Heri.
Korban, kata Heri, tidak menyadari adanya aksi pencurian tersebut. Bahkan, anak korban sempat keluar rumah pada pukul 15.00 WIB dan belum menyadari kalau motornya sudah digondol maling.
"Setelah kejadian itu, anak pemilik motor jam 3-an keluar, kumpul di depan. Dia nggak curiga kalau motornya sudah nggak ada, jadi dia main saja," kata Heri.
Korban pun baru sadar ketika sedang menyuruh anaknya untuk memasukkan sepeda motor ke dalam rumah. Korban sempat melakukan pencarian dan tidak membuahkan hasil.
Selanjutnya, korban melapor ke Heri atas kehilangan motor tersebut. Salah satu petunjuk berada pada kamera CCTV yang terpasang di rumah warga yang berada di dekat ujung jalan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jarwinn, Supplier Panel Surya Indonesia Terbaik
-
Sidang MKD: Uya Kuya Dipulihkan, 3 Anggota DPR Lainnya Tetap Dinonaktifkan
-
Cardea Physiotheraphy & Pilates Buka Cabang Keenam di Puri Jakarta Barat
-
Mudik Nyaman Maksimal: 5 Mobil Bekas Captain Seat Idaman, Budget Aman
-
5 Mobil Diesel Bekas Selain Panther: Pilihan Cerdas Buat Anak Muda Budget Terbatas