SuaraJakarta.id - Nasib nahas dialami Relly Pieter, Anggota Satpol PP Manado saat membela rekannya yang motornya ditarik debt collector pada Selasa (27/6/2022) siang.
Peristiwa penarikan motor milik Anggota Satpol PP tersebut diketahui terjadi di Kawasan Pasar 45 Manado.
Dari informasi yang dihimpun Beritamanado.com-jaringan Suara.com, seorang saksi yang enggan menyebut namanya mengemukakan, peristiwa tersebut dipicu saat terjadi perselisihan antara kedua pihak. Kala itu, saksi tersebut mengemukakan, Relly terlihat membela rekannya.
“Sempat terjadi debat dengan masyarakat sekitar, namun tidak terlihat adanya adu fisik,” ungkap saksi mata tersebut seperti dikutip Beritamanado.com.
Tak lama kemudian, korban terjatuh dan akhirnya dipapah seorang pedagang ke tepi trotoar.
“Salah satu pedagang sempat memapah dan membawa ke tepi trotoar, sebelumnya dia (korban) tampak tidak terima motor temannya ditarik,” ungkap saksi mata.
Kemudian warga bersama rekan-rekan Satpol PP yang dibantu anggota Polsek Wenang membawa korban ke Rumah Sakit Manado Medical Center (MMC) Paal Dua.
Namun nahas, saat tiba di rumah sakit nyawa korban tak tertolong.
Dari informasi yang dihimpun dari RS MMC, korban diduga meninggal dunia akibat penyakit serangan jantung atau hipertensi.
Baca Juga: Kepalang Emosi, Debt Collector Tendang Pintu Nasabah demi Tagih Utang, Tuai Perdebatan Publik
Meski begitu, Kapolsek Wenang Kompol Hanny Lukas mengemukakan pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian dan meminta keterangan dari rumah sakit terkait peristiwa tersebut.
Berita Terkait
-
Dongkol Anak Buah Bubarkan Demonstran Tolak UU TNI di DPR, Pramono Habis-habisan Marahi Satpol PP
-
Satpol PP Beberkan Alasan Bubarkan Aksi Tolak UU TNI di Depan Gedung DPR
-
Warga Depok, Bekasi Hingga Tangerang Dilarang Gelar Konvoi Malam Takbiran di Jakarta
-
Cek Fakta: Viral Mie Gacoan Mengandung Babi Langsung Disegel Satpol PP
-
Waspada! Tuduh Korbannya Nunggak Cicilan Motor, Komplotan Begal Nyamar Debt Collector Berkeliaran di Jaktim
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot