SuaraJakarta.id - Artis Nikita Mirzani dijemput paksa petugas Polres Serang Kota. Penangkapan dilakukan di lobi Mall Senayan City, Jakarta Pusat.
Nikita Mirzani dijemput paksa terkait kasus pencemaran nama baik. Ia ditangkap saat bersama sang anak, Arkana Mawardi.
Berita Nikita Mirzani dijemput paksa ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Kamis (21/7/2022).
Lainnya ada berita soal Gerindra Jaktim gugat Prabowo Subianto, lalu tawuran berdarah di Tamansari.
Baca Juga: Kronologi Nikita Mirzani Ditangkap dan Dijemput Paksa Polisi versi Asisten
Kemudian, SMPN 85 Jakarta lockdown, dan polisi ralat tersangka kecelakaan maut di Cibubur.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Kronologi Nikita Mirzani Ditangkap dan Dijemput Paksa Polisi versi Asisten
Artis Nikita Mirzani ditangkap dan dijemput paksa petugas Polres Serang Kota, Kamis (21/7/2022). Penangkapan dilakukan di lobi Mall Senayan City, Jakarta Pusat.
Mail, asisten Nikita Mirzani yang saat itu turut berada di lokasi, mengaku kaget dengan penangkapan tersebut. Saat itu, Nikita juga sedang bersama sang anak, Arkana Mawardi.
Baca Juga: Jemput Paksa Nikita Mirzani di Depan Anak, Sahabat Sesalkan Tindakan Polisi
2. 3 Siswa Positif Covid-19, SMPN 85 Jakarta Selatan Lockdown
Gedung SMP Negeri (SMPN) 85 di Cilandak, Jakarta Selatan, ditutup sementara atau lockdown. Ini menyusul tiga siswa di sekolah tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan, gedung SMPN 85 lockdown selama sepuluh hari. Mulai dari 18 Juli 2022 lalu hingga 28 Juli mendatang.
3. Polisi Ralat Tersangka Kecelakaan Maut di Cibubur: Tersangka Satu, Si Sopir
Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya menegaskan bahwa tersangka kecelakaan maut di Jalan Raya Alternatif Transyogi, Cibubur, Kota Bekasi, Jawa Barat, hanya sopir truk tangki BBM.
Penegasan ini meralat pernyataan kepolisian sebelumnya mengenai tersangka kecelakaan maut di Cibubur yang terdiri dari sopir dan kernet truk Pertamina tersebut.
4. Tawuran Berdarah di Tamansari, Puluhan Pelajar Diringkus, 3 di Antaranya Eksekutor Pembacokan
Polisi meringkus puluhan pelajar yang terlibat tawuran di Jalan Kesederhanaan Rt 005/07, Keagungan Tamansari, Jakarta Barat, Selasa (19/7/2022) kemarin.
Tiga di antaranya merupakan eksekutor dalam tawuran berdarah yang menewaskan seorang pelajar berinisial A.
5. DPC Gerindra Jaktim Gugat Prabowo Belum Pecat Mohamad Taufik, Ini Respons Riza Patria
DPC Gerindra Jakarta Timur menggugat Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Mereka menggugat agar Prabowo segera memecat Mohamad Taufik dari kader Gerindra.
Menanggapi hal ini, Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan, ada mekanisme internal terkait gugatan terhadap Prabowo soal status Mohamad Taufik.
Berita Terkait
-
Beredar Surat Prabowo Dukung RK-Suswono, Pengamat: Pilkada Jakarta Kompetisi Elite Partai
-
Tak Mempan Diadu Domba, Nikita Mirzani Bela dr Oky Mati-matian malah Disinggung: Dulu sama FS Juga Gini
-
Prabowo Dukung Ridwan Kamil, Rocky Gerung: Terkesan Dipaksakan
-
Lolly Segera Jalani Pemeriksaan Kasus Vadel Badjideh, Nikita Mirzani Wajib Mendampingi
-
Feri Amsari Ajak Masyarakat Kalahkan Paslon yang Didukung Jokowi: Agar Prabowo Pede Sebagai Presiden
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Pramono Mengaku Bisa Tidur Tenang Jelang Pencoblosan Pilkada Jakarta 2024
-
Rano Karno Nyoblos Bareng Istri di TPS 065 Lebak Bulus
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024