SuaraJakarta.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) akan melakukan pengaturan lalu lintas untuk menjaga kelancaran dan kenyamanan mobilitas warga saat acara peresmian Jakarta International Stadium (JIS), Minggu (24/7/2022) besok.
Pemprov DKI Jakarta juga menyiapkan armada transportasi publik untuk kemudahan dan kenyamanan mobilitas warga menuju dan dari JIS.
Plh. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Chaidir mengatakan, pihaknya telah menyiapkan rute kedatangan/kepulangan di JIS, serta mengatur sirkulasi kendaraan yang masuk/keluar dan drop off transportasi publik.
"Masyarakat tidak perlu khawatir dan bingung, kami sudah menyiapkan petugas untuk pengaturan parkir dan drop off. Ikuti arahan petugas di lapangan dan dimohon tidak memarkirkan kendaraan di sembarang tempat untuk kelancaran perjalanan bersama," ujar Chaidir, Sabtu (23/7/2022).
Baca Juga: Besok Peresmian JIS, Dishub DKI Batasi Lalin Pukul 14.00-21.00 WIB, Simak Lokasinya
Chaidir menambahkan, untuk lokasi parkir bagi kendaraan VIP/VVIP/tamu undangan disediakan lokasinya di dalam JIS.
Sedangkan, bagi kendaraan warga yang memiliki tiket mengikuti acara peresmian JIS, disediakan 9 lokasi parkir.
Berikut lokasi parkir yang disediakan Pemprov DKI dalam rangkaian acara Grand Launching JIS besok:
- Jalan Sunter Permai Raya, yakni di RSPI Sulianti Saroso
- Rukan Nusantara
- Universitas 17 Agustus
- Graha YKI
- D’Arcici Hotel
- Parkir ITF
- Ruko Sunter Nirwana
- Ancol Karnaval
- C3 (belakang rusun Bandar Kemayoran)
"Di lokasi-lokasi ini akan disiapkan shuttle bus sekolah gratis untuk mengantar jemput ke JIS," tutur Chaidir.
Ia memaparkan untuk lokasi parkir di RSPI Sulianti Saroso, Universitas 17 Agustus 45, Graha YKI, D’Arcici Hotel, Ruko Sunter Nirwana, Ancol Karnaval dan C3 titik drop off shuttle bus sekolah, dilakukan melalui Ramp Barat.
Baca Juga: Peresmian JIS Digelar 24 Juli, JakLingko Klaim Tiket Langsung Ludes Kurang dari 15 Menit
"Di lokasi-lokasi parkir tersebut akan dilayani 50 unit shuttle bus sekolah menuju JIS dengan sistem wara-wiri pelayanan gratis yang beroperasi mulai pukul 09.00-23.00 WIB. Kami imbau warga untuk mengikuti ketentuan titik drop off dan penjemputan, serta memanfaatkan fasilitas ini sesuai dengan jam operasional yang telah ditetapkan," papar dia.
Berita Terkait
-
Minta Pramono Segera Isi Posisi Kosong di Pemprov DKI, DPRD: Jangan Impor Pejabat!
-
Penggemar Kecewa, Konser DAY6 Pindah Venue dari JIS ke Stadion Madya GBK
-
Lebih Utamakan Persija Ketimbang Konser, Jakpro Siapkan Teknologi Biar Rumput JIS Bisa Cepat Dipakai
-
Jakpro Sebut Persija Mampu Sewa JIS Tiap Pertandingan Liga 1: Auranya Positif
-
Perbandingan JIS vs GBK, Siapa Lebih Layak Menggelar Pertandingan Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta