SuaraJakarta.id - Aksi maling motor terjadi di kawasan Pasar Lembang, Ciledug, Kota Tangerang, Rabu (27/7/2022). Pelaku dalam kritis setelah babak belur dihajar massa.
Video maling motor babak belur dimassa viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @infociledug.
Peristiwa itu terjadi pada Rabu sore sekitar pukul 16.30 WIB. Dalam video viral itu terlihat pakaian pelaku dilucuti dan bersimbah darah.
"Macet ada maling motor ketangkap di Pasar Lembang," ujar warga di lokasi dikutip dari akun tersebut.
Kapolsek Ciledug Kompol Noor Maghantara membenarkan adanya peristiwa pencurian motor (curanmor) tersebut dan pelaku babak belur.
"Sementara satu yang tertangkap massa. Diduga pelaku lebih dari satu," ujar Noor kepada awak media, Rabu (27/7/2022) malam.
Noor menjelaskan kronologi aksi curanmor ini. Bermula saat korban sedang menjaga dagangan buahnya di tempat kejadian perkara (TKP).
Sepeda motor korban di parkir di samping gerobak dagangannya. Kemudian korban pergi ke seberang jalan untuk menemui temannya.
Setelahnya datang pelaku mendekati motor yang ditinggal korban. Melihat pelaku tengah mengotak-atik motornya, korban kemudian mendekati sepeda motornya.
Baca Juga: Bentrok Genk Motor Asal Cilegon dan Tangerang, Satu Orang Jadi Korban Pembacokan
"Pelaku membawa kabur motor korban sejauh sekitar 20 meter, kemudian korban berteriak 'maling-maling'. Sehingga warga ikut membantu korban mengejar pelaku," ungkapnya.
Kekinian, rencananya pelaku akan dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk mendapat penanganan medis karena kondisinya kritis.
"(Pelaku) masih dalam kondisi kritis. Rencana dirujuk ke RS Polri," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri