SuaraJakarta.id - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang mengungkap identitas pria yang viral telantar di kolong flyover Kebon Nanas dan telah dibawa ke RSUD Kota Tangerang untuk mendapat penanganan medis.
Kepala Dinsos Kota Tangerang Mulyani mengatakan pria telantar itu bernama Iyos (52) asal Cisarua Bogor.
Iyos memiliki anak di Cianjur yang telah menikah bernama Neng Roh. Ia juga memiliki adik bernama Ade di Cisarua.
Mulyani mengungkapkan pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinsos Cianjur untuk mencari keluarga Iyos.
Baca Juga: Hasil Ujian Mahasiswa Sekelas Nilai Sama, Respons Dosen: Kelas Ini Kompak
"Sambil menunggu kesehatan yang lebih pulih, tim Dinsos akan berkoordinasi dengan Dinsos Cianjur untuk mencari keluarga yang bersangkutan. Sehingga, bisa ditindaklanjuti."
"Apakah Dinsos Cianjur yang akan menjemput atau Dinsos Kota Tangerang yang akan antar ke sana. Bisa juga, keluarga yang mungkin mau langsung melihat kondisi Iyos," katanya.
Mulyani menambahkan, Dinsos Kota Tangerang akan melakukan pendampingan hingga Iyos berada pada keluarganya dan tiba di daerah asalnya.
"Ini sudah menjadi SOP Dinsos dalam menangani OT (Orang Telantar) di lingkungan Kota Tangerang. Namun, jika OT tidak ditemukan keluarganya, atau sudah tidak memiliki keluarga, Dinsos juga memiliki Rumah Singgah untuk memfasilitasi kehidupan yang lebih layak dan produktif," katanya.
Sebelumnya, video seorang pria yang tengah sakit dan telantar di kolong Flyover Kebon Nanas, Kota Tangerang, viral di media sosial.
Baca Juga: Viral Pria Kurus Kering Telantar di Kolong Flyover Tangerang, Dinsos Bawa ke RS
Video itu direkam pemilik akun TikTok yang kemudian diunggah ulang ke Instagram. Salah satunya oleh akun @tangselinfo.
Dalam narasinya, pria itu disebutkan tengah tidur di kolong flyover dengan kondisi tubuh kurus kering.
"Mohon maaf sebelumnya gak ada maksud apa-apa. Bagi teman-teman yang lewat arah Serpong. Sebelum putaran balik ada sosok bapak-bapak di kolong jembatan. Kalau ada yang lewat dibantu yah kakak yg baik hati," tulis pemilik video mediliem dalam unggahannya.
Lokasi pria yang tengah sakit dan telantar di kolong flyover itu disebutkan tidak jauh dari Hotel GWR Serpong, Kota Tangerang.
Berita Terkait
-
Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
Blunder! Kepergok Hapus Postingan Surat Prabowo Dukung RK, Raffi Ahmad Dicap Tukang Laundry hingga Doktor Abal-abal
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!
-
Persija Kembali Gagal Mainkan Laga Kandang di Jakarta, Bakal Jamu Persik Kediri di Pakasansari
-
Pramono Anung dan Keluarga akan Mencoblos di TPS 046 Cipete Selatan