Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno | Faqih Fathurrahman
Senin, 22 Agustus 2022 | 15:32 WIB
Pemkot Jaksel menggelar pelayanan untuk warga yang rumahnya terbakar di Jalan Simprug Golf II, Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. [Suara.com/Faqih Faturrahman]

SuaraJakarta.id - Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) menyediakan pelayanan bagi warga yang terdampak kebakaran di Jalan Simprug Golf II, Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin mengatakan, pihaknya menyediakan beberapa pelayanan bagi warga yang terdampak. Seperti pelayanan pembuatan KTP, hingga ijazah dan raport sekolah.

“Kita siap (berikan pelayanan), semuanya instansi. Baik itu KTP, surat nikah, kemudian lain-lainnya kita siapkan,” kata Munjirin, di lokasi, Senin (22/8/2022).

Dalam kebakaran ini, sedikitnya ada 133 keluarga yang terdampak atau berjumlah total 398 jiwa. Sebagian mereka mengungsi ke tenda pengungsian yang telah disiapkan.

Baca Juga: Dalami Kebakaran Simprug, Puslabfor Mabes Polri kirim Personel ke TKP

Munjirin juga memastikan, anak-anak yang terdampak kebakaran, besok sudah dapat kembali bersekolah. Pihaknya bakal menyiapkan seragam bagi pengungsi yang masih berstatus pelajar.

“Jadi yang sekolah, jangan sampai tidak sekolah, kami sudah imbau besok suruh masuk. Dan kita coba fasilitasi juga, yang penting datanya real. Paud, SD, SMP, SMA berapa, untuk menyesuaikan seragamnya nanti,” tutur Munjirin.

Untuk kebutuhan yang belum terpenuhi, seperti pakaian dalam serta kebutuhan lainnya pihanya secepat mungkin bakal memenuhi kebutuhan tersebut.

“Ya nanti semuanya yang informasinya masih kurang, coba akan kita koordinasikan dengan baik untuk bisa terpenuhi,” katanya.

Baca Juga: RS Polri: Seluruh Jenazah Korban Kebakaran Indekos di Tambora Sudah Teridentifikasi

Load More