SuaraJakarta.id - Satu warung makan atau yang dikenal warga sekitar dengan warteg di kawasan kebakaran wilayah Jalan Simprug Golf II, Grogol Selatan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (Jaksel) dikabarkan tidak ikut dilalap api saat peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (21/8/2022).
Warung Brebes Pesona Dua Putri tersebut selamat dari kebakaran meskipun bangunan disekelilingnya sudah hangus dan terbakar dilalap api.
Hal itu viral usai diunggah di media sosial (medsos) Instagram, salah satu akun yang mengunggahnya yakni @infojkt24. Dalam keterangan video tersebut, warteg tersebut sering membagikan makanan gratis setiap Jumat.
"Warteg Brebesdi Simprug ini dikenal sebagai warteg barokah yang setiap jumat membagikan makanan gratis setiap jumat," tulis akun @infojkt24, dikutip Suara.com, Selasa (23/8/2022).
Warung makan yang dicat dengan warna kuning dan hijau tersebut masih utuh.
Warna cat pun masih terlihat bagus, tidak ada bercak hitam bekas jilatan api, meski bagunan di kanan dan kirinya hampir rata dengan tanah.
"Namun warung yang terletak ditengah-tengah, sama sekali tidak terbakar. Padahal api membakar semua bangunan kiri, kanan, dan belakang," tulis keterangan akun tersebut.
Tidak hanya itu, tempat penyimpanan nasi yang berwarna merah yang terletak didalam warung pun sama sekali utuh.
Sebelumnya diberitakan, ratusan kepala keluarga menjadi korban kebakaran di Jalan Simprug Golf II, Kebayoran Lama, pada Minggu (21/8/2022).
Baca Juga: Warga Simprug Korban Kebakaran Dirikan Tenda di Pelataran Rumah Mewah
Sebanyak 398 jiwa terdampak akibat kebakaran tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya