SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta menggelar kegiatan ekosistem digital bertajuk Cash Free Day Bank DKI di Thamrin 10 Food and Creative Park pada 9-11 September. Acara ini juga merupakan persiapan Jakarta menjadi pusat perekonomian Indonesia setelah tak berstatus ibu kota.
Hal itu disampaikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria yang hadir sekaligus menutup acara ini.
Riza menyebut ketika status ibu kota pindah ke Nusantara, Jakarta harus tetap memiliki kekhususan sendiri, yakni sebagai pusat perekonomian.
"Jakarta yang nanti sudah tidak lagi jadi Ibu Kota, kita sekarang sedang mengagas Jakarta sebagai daerah khusus pusat perekonomian, pusat bisnis, pusat perdagangan, hingga jasa," ujar Riza di lokasi, Minggu (11/9/2022).
Baca Juga: Klaim Kuasai 78 Kecamatan di DIY, SKI Yakin Raih 60 Persen Suara jika Anies Baswedan Jadi Capres
Lewat acara ini, Bank DKI disebutnya telah mengupayakan digitalisasi transaksi dan perekonomian.
"Bank DKI sebagai BUMD DKI Jakarta perbankan memang punya tugas pelayanan finansial perbankan di Jakarta dengan melakukan inovasi, kreatiftas, termasuk dalam bidang teknologi, digitalisasi, yang memang sekarang eranya," tuturnya.
Di tempat yang sama, Direktur Utama (Dirut) Bank DKI Fidri menilai digitalisasi perbankan sangat penting di zaman modern ini. Transformasi harus dilakukan mencakup sumber daya manusia lewat transaksi nontunai dalam aplikasi JakOne Mobile yang sudah pihaknya kembangkan.
"Kita bikin superapps JakOne Mobile, buka rekening sudah bisa juga lewat sini. Lalu, banyak segmen terdampak COVID-19, sehingga transaksi pakai mobile," jelasnya.
Ia juga menyebut saat ini penggunaan cash atau uang tunai semakin lama makin berkurang dengan adanya QRIS, sehingga perusahaan juga memiliki JakOne Pay.
Baca Juga: Jalanan Licin di Kota Tua Viral, Anies: Itu Motor yang Melanggar, Serobot Kawasan Pejalan Kaki!
"Segmen kita anak muda, mereka generasi penerus, dan semua sudah digital. Untuk mendukung peran anak muda, kita gelar aktivitas, tampilkan band, dan kompetisi tarian modern dengan visi yang indah, mulai SD kita masuk bagaimana tentang menabung, kenapa perlu menabung," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bank DKI Perkirakan Layanan Transfer Antarbank Bisa Kembali Digunakan Pekan Ini
-
Dirut Bank DKI Sampaikan Update Perbaikan Sistem Layanan Transfer Antar-Bank
-
Dirut Bank DKI Pastikan Data dan Dana Nasabah Aman
-
PSI Ungkap Masalah Baru Bank DKI: Bantuan KJP Plus Tak Bisa Dipakai Beli Keperluan Pendidikan
-
Akui Kerap Bermasalah, Pramono Perintahkan Bank DKI Masuk Bursa Saham: Biar Gak Ada Titipan Lagi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta