SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya memastikan pengendara Toyota Kijang Inova dengan plat nomor B 1398 KYP yang parkir sembarangan hingga bersitegang dengan ketua RT di Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat bukan anggota polisi. Melainkan, hanya pensiunan pegawai bank.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menyebut pelaku merupakan pria bernama Edison Samsudin (67).
"Pengemudi atas nama saudara Edison Samsudin laki-laki 67 tahun, pensiunan bank," kata Zulpan kepada wartawan, Senin (12/9/2022).
Peristiwa ini, kata Zulpan, terjadi pada Kamis (8/9/202) sekitar pukul 17.00 WIB. Saat itu Edison parkir di sisi jalan saat tengah membeli bakso.
"Saudara Edison parkir karena akan beli bakso dan parkir di depan kios salon dan memang menghalangi kios tersebut," bebernya.
Disinggung Mahfud MD
Tingkah arogan Edison ini sebelumnya terekam kamera hingga videonya viral di media sosial. Bahkan sampai disorot Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD.
"Ini beneran atau konten sandiwara buatan? Kalau ini sungguhan saya maka Polisi harus mengambil tindakan. Itu ada nomer mobilnya B 1389 KYP. Masak, arogansinya seperti itu. @DivHumas_Polri," cuit Mahfud MD seperti dikutip Suara Bekaci.
Dalam keterangan video tersebut Edison dinarasikan sebagai terduga anggota polisi. Dia terlihat bersitegang dengan ketua RT setempat yang memintanya memindahkan mobilnya karena menghalangi pintu keluar kios salon milik warga.
Baca Juga: Polda Metro Sebut Pengemudi Cekcok dengan Ketua RT Bukan Polisi
Meski diminta secara baik-baik, Edison tetap menolak. Dia malah meminta ketua RT tersebut mendorong sendiri mobilnya jika ingin memindahkan.
"Kalau emang bener polisi, maka makin gak ada harga diri nya nama Polisi di mata masyarakat, semoga bukan polisi beneran," komentar salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Berapa Kerugian Negara di Dugaan Korupsi Minyak Mentah Pertamina? Ini Kata KPK
-
Siswa Sekolah Rakyat Dibekali 6 Bahasa Asing
-
Sakit Pinggang Menyerang Anak Muda? Fisioterapis Beberkan Cara Ampuh Mengatasinya!
-
Pandji Pragiwaksono Sebut Orang Toraja Jatuh Miskin Karena Pesta, PMTI: Kami Terluka
-
Kenapa Donald Trump Ancam Serang Nigeria Dengan Kekuatan Militer?