SuaraJakarta.id - Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas mengambang di Kali Mookeervart, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Rabu (14/9/2022).
Salah satu saksi yang melihat mayat tersebut, Adit mengatakan pertama kali ia melihat jasad pria itu saat pulang sekolah sekira pukul 16.30 WIB.
Dia sempat mengira jenazah pria itu merupakan boneka. Sebab, hanya terlihat bagian punggung dan kepala bagian belakang saja. Sementara kaki dan tangannya berada di dalam air.
"Sekitar jam setengah 5 (sore) balik sekolah lewat sini sendirian sepi, lihat ke kali ada mayat tapi kayak boneka juga," kata Adit di lokasi, Rabu (14/9/2022).
Melihat temuan mayat tersebut, Adit langsung melaporkan ke ketua RT setempat. Mendapat laporan tersebut ketua RT langsung menyambangi lokasi.
Dibantu dengan Linmas, Ketua RT kemudian membalikan mayat tersebut menggunakan bambu. Benar saja, ternyata sosok yang dikira boneka tersebut merupakan mayat seorang pria.
"Dari RT terus dicek sama Linmas pakai bambu, ternyata benar mayat," ujarnya.
Ketua RT kemudian melaporkan kejadian tersebut ke pihak polisi dan tim BPBD DKI Jakarta.
Saat ini, jasad Mr X telah dievakuasi petugas dan dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk diautopsi.
Baca Juga: Puluhan Lapak Kayu Ludes Terbakar Di Cengkareng, 20 KK Kehilangan Tempat Tinggal
Berita Terkait
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Tegang! Detik-detik Polisi Tangkap Komplotan Maling di Cengkareng, Iptu Wiratama Terkapar Didor Penjahat
-
Polisi Gerebek Budidaya Ganja Rumahan di Cengkareng, Pelaku Sudah Dua Kali Panen
-
Jaringan Kamboja, Saban Hari Banyak Kurir Kumpul di Markas Sindikat Judol di Cengkareng, Ada Apa?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja