SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya mengangkat tiga pejabat baru untuk mengisi posisi Kepala Subdirektorat (Kasubdit) di Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum). Tiga pejabat sebelumnya dicopot karena diduga terlibat dalam kasus Ferdy Sambo.
Penunjukan pejabat baru ini tentuang dalam Surat Telegram Nomor: ST/436/IX/KEP./2022 tanggal 20 September 2022. Surat tersebut ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya Kombes Langgeng Purnomo atas nama Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.
Dalam surat telegram tertulis posisi Kasubdit Keamanan Negara atau Kamneg dijabat oleh AKBP Joko Dwi Harsono. Mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat tersebut menggantikan posisi AKBP Raindra Ramadhan Syah yang telah dicopot dan tengah diperiksa terkait kasus Ferdy Sambo.
Selanjutnya, posisi Kasubdit Reserse Mobile atau Resmob dijabat Kompol Resa Fiardi Marasabessy. Mantan Kapolsek Senen ini ditujukan sebagai pejabat sementara menggantikan posisi AKBP Handik Zusen yang juga dicopot dan tengah diperiksa terkait kasus Ferdy Sambo.
Baca Juga: Eks Anak Buah Ferdy Sambo, Iptu Januar Arifin Disanksi Pembinaan Mental 1 Bulan dan Demosi 2 Tahun
Kemudian posisi Kasubdit Remaja, Anak, dan Wanita atau Renakta dijabat oleh Kompol Ratna Quratul Ainy. Mantan Kapolsek Metro Penjaringan tersebut menggantikan AKBP Pujiyarto yang dicopot karena tidak profesional dalam menangani laporan skenario pelecehan seksual istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
Selain itu, Polda Metro Jaya juga menunjuk Kompol Irwandhy Idrus sebagai pejabat sementara Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan. Dia menggantikan posisi AKBP Ridwan Soplanit yang kekinian tengah diperiksa terkait kasus Ferdy Sambo.
Berita Terkait
-
Ahmad Dofiri Akpol Tahun Berapa? Senior di Atas Ferdy Sambo yang Pernah Dipecatnya
-
Jejak Komjen Ahmad Dofiri, Jenderal yang Pecat Ferdy Sambo Kini Jadi Wakapolri
-
Garangnya Mobil Komjen Ahmad Dofiri, Intip Isi Garasi Wakapolri yang Baru
-
Kabar Tibrata Putra dan Trisha Eungelica Anak Ferdy Sambo Sekarang, Ada yang Jadi Dokter Muda
-
7 Potret Terbaru Trisha Eungelica, Putri Ferdy Sambo Kini Jadi Dokter Muda
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual