Menurut Suwarjono, dalam Local Media Summit 2002 para media lokal juga dapat berjumpa dengan para ahli dalam membahas berbagai isu dan tantangan yang mereka hadapi dalam pengembangan newsroom dan bisnisnya.
"Tak hanya bagi media, Local Media Summit 2022 juga dapat memberi banyak manfaat bagi kalangan advertisers, donor, lembaga pemerintah, lembaga swasta dan Platforms. Antara lain membangun hubungan dengan berbagai media lokal di seluruh Indonesia. Mendapatkan pemahaman dan karakter dari berbagai media lokal. Dan tentunya dapat memahami fokus isu, produk, layanan serta audien dari berbagai media lokal," paparnya.
Agenda utama Local Media Summit 2022 meliputi Knowledge & Experience Sharing, Tech, Platform & Distribution, serta Connecting, Collaboration & Networking. Yang dikemas dalam bentuk konferensi, workshop, coaching clinic, gala dinner, hall of fame, dan networking session.
Pada Local Media Summit 2022 akan terdapat dua konferensi sebagai pembuka dan penutup acara. Pembuka bertajuk, Future of Local Media: Business, Viability, and Audience. Mengeksplorasi lanskap media lokal berdasarkan situasi terakhir, disrupsi teknologi, dan bagaimana masa depannya.
Baca Juga: Local Media Summit 2022, Ajang Pertemuan Ratusan Pengelola Media Lokal dengan Investor
Sedangkan konferensi penutup bertajuk Reinventing Local Media: Finding opportunities and overcoming the challenges. Mengeksplorasi ide-ide model bisnis media lokal dan mencari peluang media sebagai bagian dari usaha kecil dan menengah (UKM).
Sementara itu, untuk topik-topik workshop meliputi; Strategi Pendanaan bagi Startup Media, Mencari Model Bisnis untuk Media Lokal. Mengemas dan monetisasi konten video, dan Keamanan Digital bagi Media Lokal. Lalu Teknologi mendasar dan penting bagi media digital.
Topik workshop lainnya adalah Transformasi Digital pada Media Berbasis Cetak, Optimasi Media Sosial dan SEO untuk distribusi dan monetisasi konten. Kemudian terdapat dua sesi kolaborasi ide antara media lokal dan stakeholdernya. Pertama pengembangan model bisnis berbasis koperasi kolaboratif. Kedua adalah kolaborasi dalam informasi publik untuk audiennya.
Berita Terkait
-
Suara.com Dapat Serangan Siber, SAFEnet Ungkap Cara Kerja Serangan DDoS
-
Suara.com Diserang! Situs Sempat Tak Bisa Diakses
-
Kanal LikS Suara.com Kena Serangan Siber dalam 72 Jam Terakhir
-
Situs Suara.com Kena Serangan Siber, Tidak Bisa Diakses Selama 1,5 Jam
-
Suara.com Raih Sertifikasi Journalism Trust Initiative, Semakin Kredibel dan Terpercaya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya