SuaraJakarta.id - Korban pencurian kendaraan motor (curanmor) dengan modus berpura-pura minta antar ke ATM, Aliyah (18) terlihat semringah saat polisi mengembalikan motornya yang sempat hilang. Otak atau dalang dari curanmor ini seorang wanita berinisial RDA--anak pedangdut Imam S Arifin.
Aliyah menceritakan kronologi curanmor tersebut. Awalnya RDA berpura-pura memesan dagangannya. Saat pembayaran, RDA berdalih tidak punya uang cash, sehingga meminta tolong diantarkan ke sebuah mesin ATM.
"Terus dia minta antar, 'boleh gak minta antar ke ATM', saya bilang boleh. Saya minta tolong karyawan saya antarin," kata Aliyah di Mapolsek Taman Sari, Kamis (29/9/2022).
Namun setelah 2 jam menunggu, karyawan serta RDA tak kunjung kembali ke warung makannya. Aliyah pun mulai menaruh curiga.
Tak lama kemudian, karyawannya pun datang. Namun tanpa membawa motor yang sebelumnya ia kendarai dan tanpa RDA.
"Karyawan saya baru sampai dua jam kemudian. Karyawan saya datang jalan kaki sendiri," jelasnya.
Aliyah lantas menanyakan soal keberadaan motornya kepada karyawannya itu. Karyawannya menceritakan jika RDA melakukan tipu muslihat dengan berpura-pura mengambil sesuatu di rumahnya dengan meminjam motornya.
Saat itu, karyawan Aliyah sempat menawarkan untuk mengantarkan RDA. Namun ditolak lantaran RDA mengaku sebagai istri simpanan. Sehingga tidak enak jika berboncengan dengan pria lain.
"Dia gak mau diantar karena dia istri simpanan, jadi diambil motornya," kata Aliyah.
Baca Juga: Polisi Sebut Anak Cewek Pedangdut Imam S Arifin Otak Pencurian Motor, Modus Pura-pura Diantar ke ATM
Aliyah mengaku baru kali pertama melihat RDA. Dan RDA juga dikatakannya baru pertama kali berbelanja di tempatnya.
"Awalnya gak kenal sama sekali, baru pertama kali," ungkapnya.
Aliyah senang bukan kepalang lantaran motor Yamaha MX miliknya yang sempat hilang kini kembali menjadi miliknya. Dengan menunjukkan kelengkapan surat-surat, akhirnya motor tersebut bisa kembali ia bawa pulang.
"Lega banget, senang bahagia sih," tutupnya.
Otak Curanmor
Diberitakan sebelumnya, Polsek Taman Sari meringkus tiga pelaku curanmor. Modusnya pura-pura minta antar ke ATM.
Berita Terkait
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Kawanan Maling Motor Tembak Warga di Palmerah, Penjual Beras Jadi Korban
-
Terekam CCTV! Detik-Detik Curanmor Bersenpi Teror Warga Kembangan di Siang Bolong
-
Plot Twist Kasus Curanmor Cengkareng: Dituduh Maling Gegara Baju, 6 Pria Malah Positif Sabu
-
Polisi Ringkus Dua Pelaku Curanmor yang Tembak Mati Hansip di Cakung
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya