SuaraJakarta.id - Seorang ibu di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tewas usai nekat melawan arah saat mengantarkan anaknya ke sekolah. Korban berinisial IM (34) itu tewas usai motornya terlibat 'adu banteng' dengan motor lain.
Kecelakaan maut tersebut terjadi di Jalan Ir H Juanda di bawah flyover Ciputat, Tangsel, pada Rabu (5/10/2022) sekira pukul 06.25 WIB.
Kanit Laka Lantas Polres Tangerang Selatan Iptu Nanda Setya Pratama membenarkan adanya kecelakaan tersebut.
Dia menerangkan, saat itu IM akan mengantarkan anaknya berinisial AS (12) ke sekolah. Namun, IM nekat melawan arah.
Baca Juga: Tangsel Dikepung Banjir, Wali Kota Benyamin: Sabar, Lagi Diberesin
"Saat sampai di bawah flyover Ciputat korban alami kecelakaan dengan motor dikendarai RF (24)," kata Nanda, Kamis (6/10/2022).
Nanda menyebut, saat itu motor yang 'adu banteng' dengan IM tengah melaju dari arah Kampung Utan ke Ciputat melintas di Jalan Ir H Juanda.
Sayangnya tabrakan antara kedua motor tak dapat terhindarkan.
"Korban IM meninggal di TKP sedangkan anaknya dibonceng alami luka serius di bagian kepala," ungkap Nanda.
Sementara pemotor lainnya RF dan NN alami luka serius di dada dan tangan. Kini para korban tengah menjalani perawatan medis di rumah sakit.
"Korban kecelakaan dibawa ke RS Hermina Ciputat," pungkasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Jatmiko, Sopir Truk Penabrak Mobil Kru TVOne Terancam 6 Tahun Penjara
-
Lari dari Kejaran, Truk Kontainer Seruduk Kendaraan Hingga Warga di Jalan Raya Tangerang
-
Fakta Perjalanan Liputan Maut 3 Kru tvOne Berakhir Tragis di Tol Pemalang
-
Profil Rosalia Indah: Terancam Diboikot usai Kecelakaan Maut Kru TV One
-
Kesaksian Reporter TVOne Korban Kecelakaan Maut Tol Pemalang, Mobil Sempat Berhenti di Bahu Jalan Lalu Ada Truk
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah
-
Peringati Hari Keuangan Nasional, Bank Mandiri Perkuat Komitmen Layanan Inklusif untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
-
Bersama Semangat Sumpah Pemuda, Astra Serahkan Apresiasi 15th SATU Indonesia Awards 2024