Scroll untuk membaca artikel
Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Selasa, 25 Oktober 2022 | 19:08 WIB
Presiden Jokowi memberikan bantuan langsung tunai (BLT) BBM dan bantuan subsidi upah (BSU) kepada 200 perwakilan penerima bantuan di Kantor Pos Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim), Selasa, (25/10/2022). (Dok: Pos Indonesia)

"Sisanya mereka yang tidak memiliki rekening bank akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia dan akan disalurkan dalam dua hari ke depan," kata Menaker Ida.

Untuk BSU, pemerintah menganggarkan Rp8,8 triliun yang akan diberikan kepada 12,8 juta pekerja. BSU yang sudah tersalurkan sebesar Rp5,5 triliun. Khusus di Kaltim, calon penerima 393.819 orang, dan telah tersalur 251.300 orang, atau 63,81 persen.

BLT BBM dan BSU disalurkan melalui PT Pos Indonesia (Persero). Eksekutif General Manger Kantor Pos cabang Balikpapan Wendy Nugroho mengatakan pemberian bantuan di Balikpapan dilakukan langsungkan oleh Presiden, yaitu BLT BBM untuk 100 keluarga penerima manfaat (KPM) dan penerima BSU sebanyak 100 pekerja.

"Teknisnya penerima bantuan membawa undangan dan diverifikasi datanya, kemudian baru bisa mendapatkan bantuan," ujar Wendy.

Baca Juga: Presiden Jokowi Batal Resmikan Proyek Kereta Api di Sulawesi Selatan

Load More