SuaraJakarta.id - ML (35), sopir taksi online, pelaku tabrak lari pesepeda di Harmoni, Gambir, Jakarta Pusat akhirnya menyerahkan diri ke polisi. Dia berdalih saat itu melarikan diri karena panik sedang membawa penumpang warga negara asing (WNA).
Hal ini disampaikan ML saat menyambangi Polres Metro Jakarta Pusat pada Sabtu (5/11/2022) malam. Menurut penuturannya, peristiwa kecelakaan itu terjadi karena pesepeda tersebut tiba-tiba melintas di depan mobilnya.
"Kronologisnya tadi saya lagi di lampu merah Harmoni posisi saya lampu hijau. Tiba-tiba ada sepeda lewat di depan mobil saya," kata ML di Polres Metro Jakarta Pusat pada Sabtu (5/11/2022) malam.
ML menjelaskan alasan dirinya baru menyerahkan diri ke Polres Metro Jakarta Pusat malam hari karena dia mesti mengantar penumpang WNA ke Cikande, Kabupaten Serang, Banten. Dia juga mengaku berani menyerahkan diri karena merasa benar.
"Saya membawa penumpang orang asing ke Cikande. Saya lama ke Cikande itu hampir setengah hari lah, akhirnya saya memberanikan diri ke Polres Jakarta Pusat," katanya.
"Karena saya yakin saya benar, saya lampu hijau. Cuma saya itu salahnya melarikan diri, enggak tanggung jawab dengan korban dan emang pengin tanggung jawab, tapi kan ada penumpang juga kita," imbuhnya.
Meski merasa benar ML memgaku siap bertanggung jawab karena sempat melarikan diri. Dia juga berharap kasus ini dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
"Saya mau meminta maaf kepada korban dan akan mempertanggung jawabkan. Semoga sehat dan maaf saya diterima sama beliau," pungkasnya.
Disorot Sahroni
Baca Juga: Identitas Diketahui, Polisi Satroni Rumah Pengemudi Avanza Tabrak Lari Pesepeda di Harmoni
Kasus tabrak lari ini viral usai videonya diunggah anggota DPR RI Ahmad Sahroni, lewat akunnya Instagram @ahmadsahroni88.
"Telah terjadi tabrak lari oleh mobil Avanza," tulis Sahroni.
Dijelaskannya peristiwa itu terjadi di perempatan lampu merah Harmoni menuju arah Tomang pada Sabtu (5/11/2022) sekitar pukul 06.30 WIB.
Dalam video singkat yang diunggahnya, terlihat rombongan pesepeda awalnya berhenti ketika Bus Transjakarta melintas.
Setelahnya rombongan tersebut bergerak, salah satu dari mereka yang berada di posisi paling depan tiba-tiba ditabrak mobil sebuah mobil Avanza berwarna hitam.
Terlihat pesepeda tersebut terpental ke arah atas, kemudian terjatuh ke samping. Sementara sepedanya terdorong ke arah depan.
Berita Terkait
-
Identitas Diketahui, Polisi Satroni Rumah Pengemudi Avanza Tabrak Lari Pesepeda di Harmoni
-
Korban Terpental, Polisi Selidiki Peristiwa Tabrak Lari Pesepeda di Harmoni
-
Pesepeda Jadi Korban Tabrak Lari di Harmoni, Ahmad Sahroni Minta Polisi Tangkap Pelaku
-
Diduga Jadi Korban Tabrak Lari, Pengendara Motor Meninggal di Jalan Palagan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Pelaku Usaha Minta Dialog, Kebijakan Transportasi Dinilai Perlu Sinkronisasi
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya