SuaraJakarta.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta menginformasikan kenaikan status Pintu Air Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara menjadi siaga dua karena ketinggian permukaan air mencapai 205 sentimeter (cm) pada Selasa (8/11/2022) pagi pukul 06.00 WIB.
Sembilan wilayah di Jakarta Utara berpotensi terdampak yakni Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing dan Kalibaru.
Berdasarkan kronologi BPBD di Jakarta, status siaga itu baru saja diperbarui pada Selasa pukul 06.00 WIB, dengan ketinggian 205 cm. Sebelumnya, pukul 03.00 hingga 05.00 WIB masih berstatus waspada (siaga 3).
Perubahan status dipicu kenaikan tinggi muka air (TMA) di Pintu Air Pasar Ikan sekitar lima sentimeter (03.00 ke 04.00 WIB) hingga 15 sentimeter pada pukul 05.00 ke 06.00 WIB.
Baca Juga: Pencarian Mahasiswa IPB yang Terseret Banjir di Bogor Diperluas ke Pintu Air Manggarai
Namun demikian, cuaca di Pintu Air Pasar Ikan saat ini terang dan tidak mendung.
BPBD DKI telah menyosialisasikan status itu melalui media sosial serta pemberitahuan kepada camat dan lurah setempat serta jika dalam keadaan darurat, warga diminta menghubungi "call center" Jakarta Siaga 112.
Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan cuaca pelabuhan di daratan Jakarta berpotensi hujan ringan pada Selasa ini dan ketinggian pasang air laut maksimal satu meter diperkirakan terjadi pada pukul 07.00 WIB.
BMKG memprakirakan suhu udara di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, berkisar 26-29 derajat celsius dan kelembaban udara 78-90 persen dengan prakiraan ketinggian gelombang antara 0,1-0,5 meter dan hembusan angin dari timur laut ke tenggara antara tiga sampai delapan knots.
Demikian pula prakiraan cuaca, suhu, kelembaban udara, serta arah angin di Pelabuhan Marunda dan Pelabuhan Kalibaru di Cilincing serta Pelabuhan Sunda Kelapa, Pelabuhan Perikanan Samudra Nizam Zachman Muara Baru dan Pelabuhan Kaliadem Muara Angke di Penjaringan, Jakarta Utara.
Baca Juga: Cek Banjir Jakarta Pakai Link CCTV Pintu Air, Daerahmu Sudah Surut?
Adapun prakiraan jarak pandang maksimum (visibilitas) di seluruh pelabuhan daratan Jakarta adalah tujuh kilometer.
Berita Terkait
-
Ratusan RT di Jakarta Kebanjiran, Pramono Tinjau Pintu Air Manggarai: Ini Sudah Siaga 2
-
18 RT di Jaktim Terendam Banjir karena Luapan Kali Ciliwung, Ketinggian Air Ada yang Mencapai 80 Cm
-
Waspada Banjir! Pintu Air Pasar Ikan Siaga II, 9 Wilayah Jakarta Utara Terancam
-
Terkikis Air Kali, Pos Pantau Pintu Air Palmerah Roboh
-
Melihat Proses Pembuatan Pupuk Kompos dari Sampah Kali Ciliwung
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot