SuaraJakarta.id - Bus TransJakarta terbakar pada bagian mesin di Jalan Raya Pemuda, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur, pada Rabu (9/11/2022). Sempat terdengar ledakan sebelum insiden terjadi.
Peristiwa itu viral usai diunggah oleh akun resmi Instagram Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, @humasjakfire.
Dalam unggahan tersebut terlihat para petugas berjibaku memadamkan api yang membakar bagian mesin bus TransJakarta.
"Menurut informasi, pengemudi berhenti pada saat lampu lalu lintas berwarna merah. Kemudian terdengar suara ledakan dari mesin yang posisinya ada di belakang bus," tulis akun tersebut dikutip Suara.com, Rabu (9/11/2022).
Baca Juga: Transjakarta Kerap Kecelakaan, Heru Budi Minta Ada Standarisasi Pengemudi Bus
Saat itu, warga memberitahukan kepada sopir TransJakarta keluar asap dan api di bagian mesin bus. Sontak sopir mencoba memadamkannya dengan alat pemadam api ringan (APAR).
"Kejadian tersebut diteruskan kepada petugas pemadam kebakaran sektor Pulogadung," katanya.
Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran dengan10 personel diterjunkan untuk memadamkan api. Api dapat dipadamkan setelah 17 menit kemudian.
"Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini," tutupnya.
Berita Terkait
-
Beda Adab Pengguna Motor Indonesia vs Inggris: Sama-Sama Ingin Masuk Busway, Langkahnya Beda 180 Derajat
-
Ledakan Bom Mobil di Pakistan Tewaskan Dua Anak dan Lima Militan
-
Teror di Jantung Pemerintahan Brasil, Pelaku Ternyata Ancam di Medsos Sebelum Ledakan
-
Teror Bom di Brasilia: Mahkamah Agung dan Kongres Brasil Jadi Sasaran
-
Bom Meledak di Stasiun Kereta Pakistan, Lebih dari 20 Warga Tewas, 50 Lainnya Luka-luka
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting