SuaraJakarta.id - Peristiwa catcalling yang dialami oleh perempuan berwarga negara Rusia, berujung damai. Korban memilih memaafkan pelaku berinisial FN yang merupakan sopir taksi.
Kesepakatan damai antara kedua belah pihak diungkap Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kompol Irwandhy. Dia mengatakan korban dan pelaku lebih dulu dilakukan mediasi.
"Sudah dilakukan klarifikasi dan mediasi semua berjalan lancar," kata Irwandhy saat dihubungi wartawan Kamis (10/11/2022).
Dari pengakuan pelaku, Irwandhy bilang tidak berniat untuk melecehkan korban, melainkan menawarkan taksinya.
Baca Juga: Jadi Korban Catcalling Sopir Blue Bird, Selebgram Rusia Minta Pelaku Tak Ditahan dan Dipecat
"Pihak driver tidak bermaksud untuk bersikap negatif cuma menawarkan jasa taksi. Dan dari pihak GV (korban) sudah memaafkan," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, pengalaman buruk dialami oleh seorang perempuan asal Rusia.
Videonya saat saat mengalami hal tak menyenangkan itu viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram merekamjakarta. Video itu sendiri direkam oleh korban yang diketahui bernama Valerie.
"Peristiwa tersebut ia unggah lewat Instagram story miliknya pada Senin 7 November dini hari," tulis akun @merekamjakarta seperti dikutip Suara.com pada Senin (7/11/2022).
Dalam video berdurasi singkat, tampak Valerie berjalan seorang diri di trotoar kawasan Kuningan. Di ruas jalan tampak sebuah mobil taksi berwarna biru yang menepi dan melambatkan lajunya.
Baca Juga: Sopir Blue Bird Pelaku Catcalling Selebgram Rusia Ditindak Tegas, Semua Berkat Jari-Jari Warganet
Dari dalam mobil taksi terdapat sang sopir memanggil Valerie dengan cara berteriak, 'Beib.' Valerie sendiri tampak tidak menghiraukan sopir taksi dengan tetap berjalan.
Berita Terkait
-
Darren Wang Terseret Kasus Percobaan Pembunuhan, Serang Sopir Taksi hingga Petugas Dispathcer
-
Revolusi Kemewahan Blue Bird, Tak Hanya Toyota Alphard Tapi...
-
Noh Alam Shah Ceritakan Alasan Jadi Sopir Taksi Online pada 2014
-
Dramatis! Sopir Taksi Online Lawan Begal Mobil di Bandarlampung, Tabrakkan Diri ke Mobil Lain
-
Kaesang Tertangkap Basah Naik Taksi Blue Bird, Publik: Kode Apa Lagi Nih?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga