SuaraJakarta.id - Seorang perempuan berinisial RT ditemukan tewas di sebuah rumah kontrakan di Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara pada Selasa (15/11/2022) pagi. Mayat korban pertama kali ditemukan oleh sang suami.
"Betul (penemuan mayat perempuan)," kata Kapolsek Koja Anak Agung Putra Dwipayana kepada wartawan, Selasa (15/11/2022).
Agung menyebut saat itu suami korban baru saja pulang kerja. Lalu mendapati istrinya tewas di rumah kontrakannya.
Sejauh ini polisi tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh RT.
Baca Juga: Ditemukan Membengkak, Ibu Rumah Tangga Tewas di Kontrakan Jakut
"Tidak ada tanda-tanda kekerasan pengamatan sementara. Masih proses penyelidikan," ujar Agung.
Lebih lanjut, Agung mengungkapkan jenazah korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur, untuk dilakukan autopsi.
Tujuannya, guna mengetahui secara rinci penyebab kematian korban.
"Masih menunggu hasil autopsi penyebab dan kapan jenazah meninggalnya sejak kapan itu masih dilakukan autopsi," imbuhnya.
Suami korban hingga pihak pengurus lingkungan sekitar lokasi kejadian telah dimintai keterangan sebagai saksi.
Baca Juga: Polisi Ungkap Motif Suami Mutilasi, Bakar, hingga Rebus Daging Istri di Sumut
Berita Terkait
-
Segera Nikah, Megawati Hangestri Bakal Tunda Punya Anak Demi Karier
-
Sosok Ghina Raihanah, Adik Tsania Marwa yang Dipacari Putra Semata Wayang Najwa Shihab
-
Najwa Shihab Tak Ikut ke Makam Suami, Apa Hukum Perempuan Antar Jenazah ke Liang Lahad?
-
Momen Langka Ibrahim Assegaf Tampil di TV, Ungkap Fakta Mengejutkan Tentang Najwa Shihab
-
Ayu Ting Ting Kena Fitnah Usai Cerita Alasan Tak Mau Jadi Ibu Rumah Tangga
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
Terkini
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah
-
Saldo DANA Gratis Menantimu, Tips Jitu Berburu DANA Kaget dan Link Aktifnya
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!