SuaraJakarta.id - Beredar di media sosial, video pedagang tahu bulat kabur saat razia surat kendaraan di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat. Si pedagang ngacir menggunakan kendaraan roda empatnya dari kejaran petugas.
Video ini dibagikan oleh akun instagram @infojaksel.id. Dalam video yang diunggah, terlihat mobil modifikasi untuk berdagang tahu bulat itu awalnya kabur dengan memundurkan kendaraan secara cepat.
Terlihat ada tiga petugas dari Kepolisian, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang mencoba menghentikan mobil tahu bulat itu. Di bagian belakang mobil terlihat ada satu pedagang yang tetap duduk tenang meski dikejar aparat.
Para petugas juga sudah berteriak untuk meminta pengendara menghentikan mobil itu. Bagian belakang kendaraan bahkan sampai membentur pembatas jalur sepeda yang terbuat dari beton.
Baca Juga: 15 Juru Parkir Liar di Kota Palu Terjaring Razia
Dengan sigap pengendara langsung memajukan kendaraannya dan berbelok ke kiri yang tidak ada petugas. Saat menginjak gas, terlihat ada sedikit tumpahan minyak goreng karena goncangan mobil itu.
Akhirnya mobil pedagang tahu bulat itu berhasil ngacir dan meninggalkan ketiga petugas yang mengejarny.
"Kabur. Pedagang tahu bulet digoreng anget-anget melarikan diri saat terkena razia kendaraan bermotor di kawasan Jendral Sudirman, Sabtu dini hari, (20/11)," ujar akun itu, dikutip Minggu (20/11/2022).
Pemilik akun ini menduga pedagang tersebut takut jika ditangkap petugas karena tak memiliki surat kendaraan yang lengkap.
"Diduga pelaku pedagang tahu bulet tidak memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan dan ngacirrr menghindari petugas," tutup akun tersebut.
Baca Juga: Parah! 3 Perempuan Umur Belasan Tahun Ditangkap di Kamar Hotel Bareng 4 Pria di Padang
Berita Terkait
-
Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Polres Supiori Gelar Razia Cipta Kondisi
-
Awasi Judi Online, Disdikpora Cianjur Razia HP Siswa & Guru di Sekolah
-
KPPU Kritik Razia Rumah Makan Padang: Tidak Sejalan dengan Prinsip Persaingan Usaha!
-
Ormas Cirebon Razia Rumah Makan Padang Non-Minang, Netizen: Japanese Food Harus Orang Jepang?
-
Titik Operasi Zebra 2024 di Jogja, Cek Lokasi, Jadwal hingga Prioritas Pelanggaran yang Ditindak
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Bakal Didaur Ulang, KPU DKI Jakarta Pastikan Sisa Surat Suara Tak Jadi Bungkus Gorengan
-
Dukung Persija Bangun Stadion Sendiri, Rizky Ridho Berharap Cepat Terealisasi
-
Persija Ditinggal 3 Pemain, Carlos Pena Siap Maksimalkan Skuat yang Ada
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini