SuaraJakarta.id - Pengelola Bandara Halim Perdanakusuma memprediksi adanya peningkatan jumlah penumpang libur Natal pada Sabtu (24/12/2022) besok.
Manajer Operasi Bandara Halim Perdanakusuma, Imran Chandra mengatakan, peningkatan penumpang terjadi karena bertepatan dengan libur anak sekolah.
"Prediksi puncak peningkatan penumpang 24 Desember karena bertepatan dengan libur anak sekolah juga dan libur Natal," kata Imran.
Imran menambahkan, saat ini rata-rata keberangkatan penumpang dari Bandara Halim Perdanakusuma sekitar 11 ribu per hari.
Jumlah tersebut 10 persen lebih banyak dibandingkan dengan hari biasanya yang hanya berkisar 9 ribu hingga 10 ribu penumpang per harinya.
Beberapa kota tujuan di Pulau Jawa menjadi destinasi favorit penumpang.
Selain itu, ada juga Denpasar dan Medan yang menjadi tujuan paling banyak keberangkatan penumpang dari Halim Perdanakusuma.
"Peningkatannya sudah mulai dari tanggal 20-21 Desember," ujar Imran.
Imran mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan segala sarana untuk memberikan pelayanan kepada penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru 2023.
"Kita persiapkan terkait dengan keselamatan dan keamanan pengguna jasa kita siapkan dengan sebaiknya jangan sampai ada komplain segala macam," kata Imran.
Lebih lanjut, dia pun mengimbau kepada pengguna jasa layanan penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma untuk mengikuti peraturan yang berlaku.
"Diharapkan mempersiapkan diri pastikan tidak positif Covid-19. Membawa kelengkapan dokumen, datang lebih awal jangan terlalu mepet keberangkatan takutnya jalan ke bandara kena macet," kata Imran.
Berita Terkait
-
Erdogan Tiba di Jakarta, Disambut Prabowo di Bawah Guyuran Hujan
-
Tim Hukum Hasto Sebut Penatapan Tersangka Mengganggu Damai Natal
-
Mualaf 2 Tahun Lalu, Foto Richard Lee Rayakan Natal Desember 2024 Dipertanyakan
-
Begini Cara Perusahaan BUMN Dorong Pembangunan Berkelanjutan
-
Cek Fakta: Video Orang Palestina Lempari Gereja saat Malam Natal
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Gegara Macet, Bapak dan Anak Tersambar Kereta di Perlintasan Sebidang Matraman
-
Pramono Bakal Pidato Perdana di Paripurna DPRD Sebagai Gubernur Jakarta, Anies Pastikan Hadir
-
Polda Metro Jaya Ajak Warga Ciptakan Suasana Damai Saat Pelantikan Kepala Daerah
-
Usut Kasus Bocah Kena Peluru Nyasar di Cengkareng, Polisi Tunggu Hasil Uji Balistik
-
Carlos Pena Langsung Fokus Hadapi PSM Makassar Usai Persija Imbang Lawan Persib