SuaraJakarta.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bakal menggelar program bedah rumah di kawasan kumuh. Rencananya, kegiatan ini akan dijalankan bertahap dan ditargetkan selesai pada 2026.
"Nanti akan ada bedah rumah dan lain-lain," kata Heru di Jakarta, Jumat (6/1/2022).
Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Setda DKI Jakarta Afan Adriansyah mengatakan, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik atau BPS, Jakarta masih memiliki 450 RW kumuh. Untuk program bedah rumah kali ini pihaknya menargetkan 250 RW kumuh.
"Bahwa secara total ada 450 RW kumuh di DKI yang tertangani, sekitar 250 RW yang akan kami benahi. Itu bertahap sampai 2026," ujar Afan di Kalimalang, Jakarta Timur.
Baca Juga: Tanam 11.950 Pohon di Bawah Tol Becakayu, Heru Budi: Bekasi Juga Harus Ikut
Afan menjelaskan, rumah yang akan menjadi target bedah adalah yang kondisinya buruk dan tak layak. Misalnya, seperti rumah yang berdempetan dengan rumah sebelahnya hingga tidak ada cahaya masuk.
"Saking sempitnya antara atap dan atap rumah yang berhadapan itu saling menutup. Jadi enggak ada sinar, enggak ada sirkulasi udara," jelasnya.
Pendataan rumah tak layak di RW kumuh yang bakal dibedah ini sudah dilakukan oleh Dinas Perumahan. Namun, untuk rincian anggaran yang diperlukan masih dihitung karena pelaksanaannya juga menggunakan dana tanggung jawab sosial atau CSR dari perusahaan.
"Jadi terkait dengan perbaikan kampung ini akan lanjut dan bahkan lebih ditingkatnya scoopnya oleh Pak Gubernur. Jadi untuk unit-unit yang memang perlu dilakukan pembedahan, itu nanti kami akan masuk," pungkasnya.
Baca Juga: PJLP Diputus Kontrak karena Usia Dilimpahkan ke Keluarganya, Heru Budi: Tak Ada Arahan Begitu
Berita Terkait
-
Lebih Banyak Negatifnya, NasDem Tolak Usulan Penarikan Retribusi Kantin Sekolah
-
RK Puji Anies Bikin Trotoar Sudirman-Thamrin Keren, Tapi Banyak Kampung Kondisinya Jomplang
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
-
Dukung Perombakan Pejabat di Lingkungan Pemprov DKI, Pengamat: Tingkatkan Sinergitas Antar Birokrasi Dari DKI ke DKJ
-
Pj Gubernur Teguh Pastikan Komitmen Sukseskan Pilkada Damai dan Tertib
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Persija Kembali Gagal Mainkan Laga Kandang di Jakarta, Bakal Jamu Persik Kediri di Pakasansari
-
Pramono Anung dan Keluarga akan Mencoblos di TPS 046 Cipete Selatan
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai