SuaraJakarta.id - Polisi menyebut kasus pengeroyokan sejoli yang tengah melakukan foto prewedding di Jalan Pangeran Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan, telah berakhir damai.
Kapolsek Cilandak, Kompol Wahid Key mengatakan, perdamaian ini setelah polisi memediasi kedua belah pihak.
Kedua pihak, lanjut Wahid, sepakat kejadian ini hanya sebuah selisih paham.
"Akhirnya dilakukan kesepakatan damai yang dilakukan kedua belah pihak," ujar Wahid kepada wartawan, Selasa (17/1/2023).
Dalam kesepakatan ini, Wahid menjelaskan kedua pihak bersedia untuk menanggung kerugian akibat insiden tersebut.
Selanjutnya, laporan polisi yang dibuat korban juga akan dicabut hari ini.
"Sempat bikin laporan polisi, tapi sudah kami problem solving dan hari ini laporan polisi dicabut," ucapnya.
Sebelumnya, sejoli yang tengah melakukan foto prewedding dikeroyok oleh orang tak dikenal di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.
Peristiwa itu terjadi pada Minggu (8/1/2023) sekitar pukul 00.30 WIB. Insiden ini sempat viral di media sosial.
Baca Juga: Akibat Saling Ejek, Pemotor Serang Sejoli saat Sesi Preweding di Jalan Antasari Cilandak Jaksel
Dalam video yang beredar luas juga dinarasikan kekasih korban didorong hingga masuk ke got.
Selain itu, kamera yang digunakan untuk foto prewedding ikut tercebur ke got.
Berita Terkait
-
Tragedi Pohon Tumbang di Darmawangsa Jaksel: Satu Orang Tewas Tertimpa, Mobil Ringsek!
-
Habis Diguyur Hujan Deras, 33 RT di Jaksel Kebanjiran, Ini Lokasi-lokasinya!
-
Mengapa Jakarta Selatan Kembali Terendam? Ini Penyebab 27 RT Alami Banjir Parah
-
Skandal Vonis Lepas Suap CPO, Eks Ketua PN Jaksel Arif Nuryanta Dituntut 15 Tahun Bui
-
Kejinya Sejoli di Karawang Pembunuh Bayi: Mulut Ditutup Lakban, Dibuang Pakai Tas Ransel
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Siap-Siap, BMKG: Hujan Ekstrem Ancam Indonesia, November 2025 - Februari 2026
-
Warga Apresiasi Pelayanan SKCK Online Polda Metro yang Ramah dan Cepat
-
NHM dan Pemerintah Bahas Adendum ANDAL untuk Perkuat Tata Kelola Lingkungan Berkelanjutan
-
Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional Lewat Jakarta Coffee Week 2025
-
Gajian Tambahan Hari Ini? Rebutan DANA Kaget GRATIS Sekarang