SuaraJakarta.id - Seorang pelajar SMKN 4 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tewas usai terlindas bus TransJakarta saat dalam perjalanan menuju ke sekolah.
Kecelakaan maut itu mencuat ke publik setelah kisahnya diunggah ke media sosial oleh kakak korban berinisial R melalui akun @rindaniokta. Dalam unggahannya, korban diketahui bernama Agam Aryo Nugroho.
Kepada SuaraJakarta.id, Rimba Rindani menjelaskan kronologi kecelakaan yang menewaskan sang adik.
Kecelakaan terjadi Agam saat berangkat menuju sekolah. Agam berangkat dari rumah di Pondok Cabe Ilir 6 menuju SMKN 4 Tangsel sekira pukul 5.50 WIB melalui Jalan RE Martadinata Ciputat.
R menyebut, Agam kemudian alami kecelakaan sekira pukul 6.10 WIB di Jalan RE Martadinata depan Pizza Hut.
"Kecelakaan ini diduga melibatkan 3 kendaraan yaitu motor Beat hitam yang diekendarai Agam, bus TransJakarta dan truk wing box," kata R, Selasa (7/2/2023).
Setelah terlibat kecelakaan, R menyebut adiknya dibiarkan terkapar sendiri di jalanan. Sedangkan pengemudi truk dan bus TransJakarta kabur tancap gas.
Saat itu, jalanan masih dalam keadaan sepi. Setelah beberapa saat, ada beberapa pengendara yang melihat dan sejumlah saksi yang membantu korban.
Sementara sejumlah warga ada yang berusaha mengejar. Tapi bingung kendaraan mana yang akan dikejar antara bus TransJakarta dan truk.
Sayangnya, warga juga tak sempat mencatat nomor polisi dua mobil yang terlibat kecelakaan itu.
"Kemudian Agam dipinggirkan oleh warga, diangkat 3 orang kurang lebih, motornya juga di pinggirkan. Saksi bernama Wahyu, berusaha cari kontak yang bisa dihubungi tapi handphone adik saya hancur."
"Qadarullah ada teman sekolahnya lewat TKP, namanya Danu dan langsung hubungi wali kelasnya," papar R.
Agam kemudian dibawa oleh salah seorang warga ke RS Sari Asih Ciputat. Pihak rumah sakit berusaha memberikan pertolongan.
"Tapi Agam sudah tidak bisa tertolong. Entah di pinggir jalan atau pas di angkot dalam perjalanan ke RSt," bebernya.
Kini, pihak keluarga berharap agar polisi menangkap pelaku yang melindas Agam hingga tewas.
Berita Terkait
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Lewat Mandiri Micro Fest 2025, Pelaku Usaha Mikro Catat Lonjakan Transaksi Digital 45%
-
7 Cara Mudah Bersihkan Lumpur di Rumah Setelah Banjir, Dijamin Lebih Sehat
-
6 Fakta Penting Broken Strings: Buku Aurelie Moeremans yang Viral dan Mengguncang Publik
-
Cek Fakta: Benarkah Kantor Polisi Cina Terbentuk di Morowali & Mendarat di Manado
-
Viral Pria Asing Ini Menangis Saat Tinggalkan Indonesia, Tak Kuat Berpisah dengan Nasi Padang