SuaraJakarta.id - Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie didampingi Wakil Wali Kota Tangerang Selatan meresmikan Alun alun Kecamatan Pamulang, Kamis (9/3/2023). Peresmian ini disambut antusias warga yang mulai terlihat sejak sore hari, memenuhi area Alun-alun Pamulang.
"Alhamdulillah, ini (peresmian Alun-alun Pamulang) dapat terlaksana, pembangunan ini untuk memenuhi kebutuhan sarana prasarana dan ruang terbuka hijau," kata Benyamin dalam sambutannya.
Menurut Benyamin, Alun-alun Pamulang dapat menjadi ikon Kota Tangerang Selatan, Banten, karena di sini warga dapat berkumpul sekaligus media interaksi sosial.
"Semua dipersilakan untuk datang dan berinteraksi dengan mengikuti aturan yang ada, meramaikan ruang publik dan dapat digunakan untuk membuat kegiatan-kegiatan yang positif dan produktif," ucap Benyamin.
Baca Juga: Pemkot Tangsel: Tahun Depan Pondok Maharta Tak Banjir Lagi
Ia menambahkan, pembangunan Alun-alun Pamulang diselesaikan selama 180 hari dan menyelesaikan beberapa pekerjaan.
"Mulai dari pekerjaan pedestrian keliling taman, pekerjaan taman 1, 2, dan 3, pekerjaan gerbang utara, pekerjaan lapangan utama dan dry fountain," ucapnya.
Pembangunan galeri, taman barat dan timur playground, taman existing, pekerjaan kolam hingga pekerjaan pemeliharaan, juga menjadi bagian dari pekerjaan besar ini.
“Gagasan awal dari Wakil Wali Kota. Sebagai arsitek melihat area strategis di pinggir jalan. Kemudian mengalir gagasan menjadi sebuah alun-alun atau taman ruang terbuka untuk umum. Alhamdulillah, respons sangat baik. Masyarakat menyambut baik, sangat antusias,” aku Benyamin.
Ia mengatakan, Alun-alun Pamulang ini merupakan proyek Tangerang Selatan dari anggaran tahun 2022.
Baca Juga: Walikota Benyamin Paparkan Berbagai Pencapaian di HUT ke 14 Kota Tangsel
"Dinas Cipta Karya, Tata Ruang kota Tangerang Selatan melalui program penataan bangunan dan lingkungan mengalokasikan program dan anggaran, khususnya untuk Alun alun Pamulang sehingga dapat bermanfaat untuk masyarakat kita," kata Benyamin, yang akrab disapa dengan Bang Ben.
Berita Terkait
-
Bird Sanctuary PIK2: Oase Hijau di Tengah Pesatnya Pembangunan Pesisir Jakarta
-
Pemkot Tangsel Sediakan 35 Puskesmas untuk Cek Kesehatan Gratis, 3 RSUD Jadi Rujukan
-
Tebet Eco Park, Tempat Jogging dengan View Cantik di Tengah Kota Jakarta
-
Taman Remaja, Oase Hijau di Tengah Kota Jambi
-
RK Janjikan Banyak RTH Jika Menang Pilkada, Bikin Taman di Kampung Kumuh hingga di Atas Pasar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu