SuaraJakarta.id - Odah (50), wanita yang bekerja sebagai PPSU Kelurahan Pegangsaan Dua, menjadi korban tabrak lari pengemudi mobil di Kelapa Gading, Jakarta Timur, Rabu (3/5/2023).
Lokasi kejadian tepatnya di dekat gedung Mahkamah Pelayaran, Jalan Boulevard Timur, Kelapa Gading.
Polisi mengungkap kronologi PPSU wanita tersebut jadi korban tabrak lari. Berdasar keterangan saksi, diduga pengemudi mobil itu takut terkena razia parkir liar.
Karena terlihat oleh petugas Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Utara sedang parkir di bahu jalan.
Korban terserempet saat pelaku memundurkan mobilnya. Akibatnya Odah mengalami memar di bagian pinggul dan paha kanan.
"Karena kurang konsentrasi saat melaju mundur menabrak petugas PPSU, saudari O, yang sedang menyapu di bahu jalan sisi kanan," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto.
Belum diketahui alasan pengenydu mobil berhenti di bahu jalan sisi kanan di dekat Mahkamah Pelayaran.
Kasus tabrak lari ini kekinian ditangani oleh petugas Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Jakarta Utara.
Lurah Pegangsaan Dua, Vera Fitria mengungkapkan, pengemudi mobil langsung tancap gas usai kejadian itu.
Baca Juga: Seorang Lansia Jadi Korban Tabrak Lari Saat Ganti Ban di Bahu Jalan Tol Kapuk
"Kendaraan roda empat (yang menyerempet) langsung jalan, tidak berhenti atau turun dululah. Mobil langsung jalan," kata Vera.
Vera berharap pengemudi mobil tersebut bisa bertanggung jawab karena perbuatannya membuat anggota PPSU tersebut mesti beristirahat dan tidak bisa bekerja sementara waktu.
Berita Terkait
-
Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir
-
Begundal Kambuhan, Penjambret Sikat iPhone 16 di Kelapa Gading Baru Sebulan Keluar Lapas
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Sepekan Pasca-Ledakan, SMAN 72 Jakarta Mulai Gelar Pembelajaran Tatap Muka Terbatas
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta
-
Cek Fakta: Benarkah Video Mobil Tersambar Petir di Jalan Tol?